Teratai Nusantara, Mahkota Miss Universe Indonesia 2024

foto-reporter

Reporter

foto-reporter

Editor

Silvy Riana Putri

google-image
Mahkota Miss Universe Indonesia 2024. Foto: Instagram/@missuniverseindonesia2024

Mahkota Miss Universe Indonesia 2024. Foto: Instagram/@missuniverseindonesia2024

IKLAN

CANTIKA.COM, Jakarta - Dua hari menjelang malam grand final Miss Universe Indonesia 2024, mahkota yang akan dipakai sang juara dirilis. Lewat akun Instagram resminya, yayasan Miss Universe Indonesia memamerkan mahkota Teratai Nusantara. Sederet foto dan video yang diunggah menunjukkan kemilau mahkota karya NJS Gold itu.

" “Teratai Nusantara” Crown. Simbol keanggunan, warisan budaya dan semangat abadi Indonesia untuk Miss Universe Indonesia 2024," bunyi keterangan foto yang diunggah pada Selasa, 17 September 2024.

"Persembahan dari NJS Gold yang identik dengan keanggunan, inovasi, dan kebanggaan budaya. NJS Gold terus mendorong batasan desain perhiasan, menciptakan karya-karya abadi yang beresonansi dengan klien di seluruh dunia," bunyi keterangan lanjutan.

Dalam unggahan berikutnya, dipaparkan bahwa mahkota tersebut dibuat dari emas putih yang dihiasi kristal cubic zirconia first quality. Detail pengerjaan mahkota mencerminkan keahlian dan keterampilan tinggi para perajin NJS Gold.

Sesuai namanya, inspirasi mahkota Teratai Nusantara dari keindahan bunga teratai yang bangkit dari kedalaman air untuk mekar.

"Setiap elemen detailnya yang kompleks menggambarkan keajaiban alam Nusantara. Hutan hujan yang subur hingga terumbu karang yang berwarna-warni—melambangkan kesatuan berbagai budaya dan keindahan yang tak tertandingi dari bangsa ini," bunyi di keterangan foto.

Inspirasi tersebut selaras dengan semangat wanita Indonesia yang terus abadi, berkembang dalam menghadapi tantangan, menerangi dunia dengan kecantikan dan kekuatan mereka.

Di kolom komentar kedua unggahan berikut, sejumlah warganet, khususnya pageant lovers mengapresiasi desain mahkota Teratai Nusantara. "Beautiful crown," ucap seorang warganet. "Bagus crown nya," kata warganet lain. "Manjalita," tulis warganet.

Tak sedikit pula warganet yang mengatakan mahkota tersebut cocok kepada finalis yang mereka jagokan. "Nadia Tjoa siap menjemput crown itu," harapan seorang warganet. "Cantik yang pake antara Clara / Fiza," kata warganet. "Kenapa ya ko kalau di lihat kayak nempel bgt di cinadiaaa," doa warganet lainnya.

Babak final Miss Universe Indonesia 2024 akan digelar pada Kamis, 19 September 2024 di SCBD, Jakarta. Sebanyak 15 finalis akan berkompetisi untuk meraih posisi juara dan menjadi wakil Indonesia dalam gelaran Miss Universe.

Pilihan Editor: Inilah 16 Finalis Miss Universe Indonesia 2024

INSTAGRAM

Halo Sahabat Cantika, Yuk Update Informasi dan Inspirasi Perempuan di Telegram Cantika

Iklan

Berita Terkait

Rekomendasi Artikel

"Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini."