Wisatawan Indonesia Bisa Gratis Keliling Jepang, Bagaimana Caranya?

foto-reporter

Reporter

foto-reporter

Editor

Ecka Pramita

google-image
Ilustrasi traveling ke Jepang. Unsplash.com/Zhaoli JIN

Ilustrasi traveling ke Jepang. Unsplash.com/Zhaoli JIN

IKLAN

CANTIKA.COM, Jakarta - Jepang adalah salah satu destinasi favorit turis dari seluruh dunia, termasuk Indonesia, karena keindahan alamnya, budayanya yang kaya, dan teknologinya yang maju. Biaya perjalanan di Jepang, termasuk transportasi udara, bisa menjadi tantangan tersendiri.

Namun, ada kesempatan bagi wisatawan Indonesia untuk terbang gratis keliling Jepang dengan beberapa program khusus yang sering ditawarkan oleh pemerintah Jepang atau maskapai penerbangan. Salah satunya Japan Airlines menawarkan penerbangan domestik gratis untuk wisatawan asing, termasuk dari Indonesia.

Penawaran gratis ini diharapkan dapat membantu mengurangi overtourism di beberapa destinasi terpopuler di negara ini, seperti Gunung Fuji.

Maskapai ini berharap penerbangan gratis ini akan mendorong penumpang untuk menjelajahi lebih dalam wilayah Jepang yang biasanya tidak mereka jelajahi, termasuk 17 Situs Warisan Dunia UNESCO di Kyoto atau menjauh dari kota besar di lanskap magis Hokkaido di utara negara tersebut.

Wisatawan juga bisa ke Kagoshima, yang dikenal sebagai pintu gerbang ke pulau-pulau selatan Jepang, dan menikmati petualangan luar ruangan terbaik di negara tersebut.

Penawaran tersebut bertujuan menciptakan pengalaman traveling yang menyenangkan di Jepang. Promosi ini berlaku mulai 10 September 2024. Berikut syarat yang harus dipenuhi untuk bisa terbang ke Jepang secara gratis.

Syarat dapat penerbangan gratis

Iklan

Berita Terkait

Rekomendasi Artikel

"Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini."