Harga Sewa Pulau Ini di Maladewa Mencapai Miliaran Rupiah

foto-reporter

Reporter

foto-reporter

Editor

Silvy Riana Putri

google-image
Kepulauan Maladewa. Wikipedia

Kepulauan Maladewa. Wikipedia

IKLAN

CANTIKA.COM, Jakarta - Sebagian besar wisatawan yang liburan ke Maladewa rela mengeluarkan banyak uang untuk bisa menginap di vila atau resor yang menjorok ke laut, dengan pemandangan terumbu karang yang cantik di air sebening kristal. Di antara 1,8 juta wisatawan asing di negara tersebut, ada segelintir orang superkaya yang rela mengeluarkan uang lebih banyak lagi untuk mendapatkan pengalaman eksklusif.

Itulah sebabnya, pengusaha pariwisata di negara itu mengembangkan pulau pribadi untuk orang-orang ini. Yang teranyar Kudahithi Sands yang memiliki luas 14.000 meter persegi sedang dibangun sebagai pulau pribadi paling eksklusif di dunia.

"Pulau ini akan dijual sebagai pulau pribadi tunggal yang terisolasi. Dengan kata lain, Anda tidak akan melihat siapa pun selain diri Anda sendiri," jelas Mohamed Ali Janah, ketua grup Hotels and Resorts Investment Maldives Group (HARIM Group) dan penasihat khusus untuk Pariwisata PBB kepada peserta acara Hari Pariwisata Dunia PBB di Tbilisi, Georgia pekan lalu.

"Tidak akan ada paparazi atau berita apa pun yang keluar. Jadi ini seperti tempat eksklusif di dunia, benar-benar mewah," dia menambahkan.

Biaya Sewa Miliaran Rupiah

Di Kudahithi Sands akan dibangun enam vila dan sebuah kapal pesiar, menjadikannya lokasi yang didambakan untuk pertemuan pribadi atau waktu berkualitas bersama keluarga dan teman.

Untuk menginap di sana, calon tamu harus ikut lelang. Janah yakin cara itu akan mendorong harga melampaui rekor tertinggi.

Pulau Kudahithi Sands tidak akan dikaitkan dengan merek internasional atau terhubung dengan properti hotel lain di Maladewa. Hal itu dilakukan untuk melindungi privasi tamu. 

Daya tarik bagi mereka yang mampu adalah merasakan liburan yang terasa seperti di rumah. Wisatawan kaya dapat membawa pelayan dan staf mereka sendiri untuk memasak di restoran pulau, saran Janah.

Terumbu karang menawarkan kesempatan snorkeling yang luar biasa, dengan kapal pesiar pribadi yang diparkir untuk menjelajahi laut di sekitarnya sesuai keinginan tamu.

Kudahithi terbukti menjadi tempat yang populer di kalangan selebritas sebagai pulau pribadi di Maladewa. Aktor Sophie Turner dan musisi Joe Jonas dilaporkan pernah menyewa seluruh pulau pada 2018, saat dipasarkan dengan harga USD45.000 atau sekitar Rp705 juta per malam. Namun, harga itu akan berkali lipat setelah dibuka lagi pada 2025. 

Pilihan Editor: 6 Destinasi Wisata Paling Indah di Thailand, Ada Pantai hingga Desa

MILA NOVITA

Halo Sahabat Cantika, Yuk Update Informasi dan Inspirasi Perempuan di Telegram Cantika

Iklan

Berita Terkait

Rekomendasi Artikel

"Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini."