36 Daftar Skincare BPOM dan Halal MUI Terbaru, Adakah Kesayanganmu?

foto-reporter

Reporter

foto-reporter

Editor

Rezki Alvionitasari

google-image
Skincare untuk Remaja. Foto:  Freepik.com.

Skincare untuk Remaja. Foto: Freepik.com.

IKLAN

CANTIKA.COM, Jakarta - Produk kecantikan dan perawatan kulit kini mengalami perkembangan pesat. Beragam merek skincare hadir untuk memenuhi kebutuhan dan keinginan masyarakat.

Mulai dari kandungan hingga harga, produk skincare yang beragam menawarkan pilihan buat konsumen. Namun, tentu Sahabat Cantika akan mempertimbangkan item yang sudah bersertifikat BPOM dan halal, bukan?

Berikut ini 36 daftar skincare BPOM dan halal dari MUI, adakah merek kesayanganmu?

1. Sariayu

Serum wajah Bright Skin Putih Langsat dan Hydra Glow dari Sariayu Martha Tilaar menawarkan kandungan bahan yang alami menjadi kelebihan tersendiri/Foto: Instagram/Sariayu

Merek yang familiar dan melegenda ini menyatakan komitmennya untuk menggunakan bahan alami khas Indonesia sebagai bahan utama dalam produknya. Manfaat dari setiap bahan alami ini dapat dipertanggungjawabkan karena diproses melalui riset dan teknologi.

Skincare Sariayu juga tidak mengandung kandungan berbahaya seperti merkuri yang bila meresap ke dalam kuilt dapat menyebabkan iritasi, kemerahan, ruam, rona pucat dan flek, hingga memicu kanker. Item-nya juga dibuat menggunakan bahan yang diizinkan menurut hukum syariat Islam, menjadikannya sebagai salah satu skincare terbaik dan aman BPOM.

2. Mustika Ratu

Bengkoang Tone Up Body Serum dari Mustika Ratu/Foto: Mustika Ratu

Mustika Ratu juga menjadi merek lokal Indonesia yang terkenal sejak dulu. Mustika Ratu adalah merek kecantikan dan kesejahteraan, menghadirkan dan berbagi pengetahuan, nilai, kearifan, dan kekayaan kerajaan Indonesia dalam perawatan kecantikan dan kesejahteraan holistik kepada dunia.

3. Wardah

Wardah Nature Daily Seaweed Balancing Toner (wardahbeauty.com)

Wardah merupakan salah satu pionir skincare halal Indonesia. Dengan berbagai rangkaian yang tersedia, Wardah menawarkan solusi perawatan kulit yang lengkap mulai dari pembersih wajah hingga krim malam. 

Salah satu unggulannya adalah Wardah Sunscreen SPF 35, bisa membantu mengurangi kulit kusam dari paparan blue light

Harganya pun sangat terjangkau yakni Rp 25 ribuan saja. Selain itu, Wardah juga memiliki Wardah Lightening Series untuk membantu mencerahkan dan meratakan warna kulit.

4. Emina

Emina Aloe Vera Gel. Foto: Dok. Lottemart.

Emina adalah salah satu merek skincare lokal yang sangat populer, terutama di kalangan remaja. Kemasan dikenal lucu dan harga ramah di kantong. 

Salah satu andalannya adalah Emina Bright Stuff Face Wash, fungsinya membantu mencerahkan kulit dan menjaga kelembapan. Emina juga menawarkan berbagai produk perawatan kulit seperti toner, moisturizer, dan sunscreen, dapat disesuaikan dengan kebutuhan kulit remaja.

5. Mineral Botanica

Mineral Botanica Retinol Overnight Oil

Banyak mengira kalau merek satu ini berasal dari luar negeri. Padahal brand ini adalah skincare lokal dan termasuk daftar skincare yang sudah BPOM dan halal 2023.

Salah satu andalannya adalah Mineral Botanica Purifying Facial Foam, yang efektif membersihkan kotoran dan minyak berlebih tanpa membuat kulit kering. Item-item dari Mineral Botanica umumnya terjangkau dan tersedia di banyak toko kosmetik maupun secara online.

6. Viva Cosmetics

PT Vitapharm (Viva Cosmetics) merilis produk baru lip serum dan body lotion. Foto: Viva Cosmetics

Viva Cosmetics adalah salah satu merek kosmetik tertua di Indonesia yang masih eksis hingga kini. Salah satu andalannya adalah Viva Milk Cleanser dan Viva Face Tonic. 

Kedua item tersebut sangat populer karena efektivitasnya dalam membersihkan wajah dan harga sangat terjangkau yakni mulai dari Rp 7 ribuan saja. Viva juga menyediakan berbagai masker wajah dan serum, bisa dipakai sebagai skincare BPOM untuk wajah glowing.

7. Avoskin

Avoskin Miraculous Refining Toner. (avoskinbeauty.com)

Meskipun sedikit lebih mahal dibandingkan merek-merek lain, Avoskin tetap menawarkan produk skincare berkualitas tinggi dengan harga masih terjangkau. 

Avoskin Perfect Hydrating Treatment Essence adalah salah satu item unggulannya untuk membantu menjaga kelembapan dan elastisitas kulit. Produk ini pun jadi salah satu skincare halal terbaik.

Selain itu, Avoskin juga terkenal dengan Avoskin Miraculous Refining Toner dengan kandungan AHA, BHA, dan PHA untuk eksfoliasi kulit lembut.

8. Hanasui

Hanasui Collagen Water Sunscreen/Foto: Instagram/Hanasui

Hanasui termasuk salah satu skincare BPOM dengan berbagai skincare dan kosmetik yang menawarkan manfaat maksimal tanpa harus menguras kantong. 

Salah satu item Hanasui pernah viral, yaitu Hanasui Naturgo Masker Lumpur. Masker lumpur ini mengandung bahan alami diklaim efektif untuk detoksifikasi kulit, mengurangi minyak berlebih, dan mengatasi masalah jerawat. 

Selain itu, Hanasui juga memiliki sejumlah barang andalan lain seperti serum dan peel off mask.

9. Scarlett

Scarlett Skin Smoothing Retinol Serum

Rekomendasi selanjutnya adalah Scarlett. Skincare lokal ini didirikan oleh aktris Felicya Angelista dan telah menjadi salah satu brand lokal yang sangat populer. 

Scarlett dikenal dengan kemasan menarik dan manfaat bervariasi. Beberapa andalannya adalah Scarlett Whitening Body Scrub, Scarlett Brightening Shower Scrub, dan Scarlett Acne Serum.

10. Herborist

Seri perawatan kulit terbaru Herborist terdiri dari Rose Cleansing Milk, Rose Water, Rose Facial Wash Gel, dan Rose Sleeping Mask. Dok. Herborist

Herborist menjadi salah satu merek lokal yang terkenal di Indonesia. Menawarkan berbagai item perawatan kulit dan tubuh dengan bahan-bahan alami yang terinspirasi dari kearifan lokal. 

Dengan harga terjangkau, Herborist berhasil menarik perhatian konsumen yang mencari produk berkualitas tanpa harus merogoh kocek dalam-dalam. Beberapa unggulan Herborist di antaranya sabun beras, body butter, lulur tradisional Bali hingga body lotion.

11. Glad2glow

Glad2Glow termasuk brand lokal andalan banyak wanita. Merek ini telah mendapatkan sertifikasi BPOM untuk menjamin kualitas dan keamanan produk. 

Seperti, Glad2Glow Centella Allantoin Soothing Gel Moisturizer sudah terdaftar di BPOM dan halal. 

12. Somethinc

Somethinc - Copy Paste Tinted Sunscreen SPF 40 PA++++. Dok. https://somethinc.com/id

Somethinc merupakan brand lokal produk perawatan kulit dan rias wajah aman dan halal. Somethinc menargetkan generasi muda yang ingin menggunakan bahan-bahan terpercaya dengan harga terjangkau. 

Skincare Somethinc sudah lulus uji BPOM dan memiliki sertifikasi halal untuk seluruh rangkaiannya.

13. Skintific

Skintific Gentle-A Retinol. Foto: Tokopedia.com.

Salah satu andalannya yaitu serum retinol, dirancang khusus untuk pemula, dengan teknologi yang lembut di kulit. Mengandung kombinasi unik retinol untuk bekerja efektif melawan tanda-tanda penuaan, didukung oleh ceramide dan peptide untuk menjaga kelembapan kulit.

14. Azarine

Azarine Serum Retinol Smooth Glowing

Azarine adalah merek lokal Indonesia yang memproduksi produk perawatan kulit dan tubuh sejak tahun 2002. Skincare Azarine dibuat dengan bahan-bahan berkualitas tinggi dan alami.

15. Npure

NPURE merupakan salah satu merek lokal terbaik yang mendapatkan sertifikasi halal dan terdaftar di BPOM. Hal ini membuktikan NPURE termasuk skincare yang aman digunakan dan tidak mengandung bahan-bahan yang bertentangan dengan syariat Islam.

16. Y.O.U

Produk YOU diproses dengan teknologi canggih dan mengikuti standar internasional. Merek ini memiliki sertifikasi halal dari Indonesia Halal. 

Produk YOU Radiance Glow Purifying Facial Foam salah satunya, memiliki sertifikasi halal di kemasan. 

17. MS Glow

MS GLOW ini telah mendapat sertifikat BPOM dan sertifikat halal dari pemerintah Indonesia. Ini merupakan standar untuk produk yang diedarkan secara resmi dan aman untuk para konsumen.

18. Oriflame

Oriflame Optimals Multi-Protection UV Shield SPF 50. (dok. Oriflame)

Dengan bangga, Oriflame menyatakan bahwa semua produk Oriflame Indonesia telah resmi tersertifikasi halal. Selama ini, Oriflame selalu memastikan produknya dibuat menggunakan formula yang halal, dan proses produksinya juga dijalankan sesuai dengan standar halal.

19. Bhumi

Bhumi menggunakan bahan-bahan alami 100 persen. Produk Bhumi telah memenuhi berbagai standar juga telah terdaftar di BPOM dan IFRA Certified.

Beberapa produk Bhumi di antaranya: BHUMI HPR Retinol Serum, C+ Brightening Booster With 10% Vit C + 3% Alpha Arbutin, BHUMI Multi Targeted All Natural Adoring Face Oil 

20. Make Over

Make Over Powerstay Matte Powder Foundation. Foto: Sociolla.com.

Make Over merupakan produk dari PT Paragon Technology and Innovation, merupakan sister brand dari Wardah.

Produk Make Over memiliki beragam pilihan jenis dan warna, serta dibanderol dengan harga yang terjangkau. Make Over juga rajin merilis inovasi kosmetik baru. 

21. Safi

Safi White Expert Deep Exfoliator. safiindonesia.com

Safi juga termasuk brand yang menamakan diri skincare halal. Safi sudah mengantongi ijin BPOM Indonesia dan Sertifikat halal dari MUI (Indonesia) dan JAKIM (Jabatan Kemajuan Islam Malaysia). Mereka berani menjamin produk yang diproduksi bebas alkohol dan gelatin.

22. Dear Me Beauty

Dear Me Beauty Skin Barrier Water Cream. (dearmebeauty.com)

Produk yang satu ini juga terdaftar sebagai merek perawatan kulit yang bersertifikat BPOM dan halal.

23. Whitelab

Whitelab/website Whitelab

Whitelab merupakan produk perawatan kulit lokal yang diperkenalkan oleh Jessica Lin dan tergabung dalam perusahaan DECA Group. 

24. LABORE

LABORE BiomeProtect™ Physical Sunscreen. Foto: laboreskinexpert.com.

Beberapa contoh produk LABORE seperti LABORE Barrier Revive Cream 50 mL dan LABORE Sensitive Skin Care. 

Label BPOM menunjukkan bahwa produk ini telah dipastikan keamanannya dari segi kesehatan, sedangkan label halal menunjukkan bahwa produk tersebut telah mendapatkan Sertifikat Halal dari LPPOM MUI.

25. ERHA

ERHA senantiasa memastikan bahwa seluruh produk ERHA yang beredar, memiliki efektivitas dan aman dalam konteks selalu memenuhi regulasi dan standar keamanan kosmetik, serta melalui proses penilaian keamanan produk yang dilakukan secara rutin.

26. Garnier

Garnier Ampoule. Dok.Garnier

Produk-produk Garnier yang dipasarkan di Indonesia formulanya dibuat untuk menjawab kebutuhan perempuan Indonesia dan Asia Tenggara. Tapi, produk-produk Garnier sudah sebagian besar dibuat di Indonesia, lho! Dan tentu saja mengikuti kebutuhan wanita Indonesia.

27. Maybelline

Maybelline - Fit Me Fresh Tit. Dok. https://www.maybelline.co.id

Semua produk Maybelline terdaftar di BPOM. Beberapa produk Maybelline yang sudah memiliki sertifikat halal MUI, di antaranya rangkaian lipstik Color Sensational series, Rangkaian produk Fit Me! serta Lip cream Super Stay Matte.

28. Dorskin

Merek skincare yang satu ini disebut aman, berlabel BPOM, serta halal. Beberapa produknya seperti Cera Sunscreen, Cica Dream Gentle Cleanser, serta Pink Bliss Moisturizer.

29. ESQA

Enam produk Esqa terbaru yang terdiri dari tiga lipstik matte dan tiga lipstik glossy, bekolaborasi dengan penyanyi, Bunga Citra Lestari dalam peluncuran 1 set rangkaian koleksi Esqa x BCL Lip Liquids di gedung Multivision Tower, Jakarta Selatan, Rabu, 25 April 2018. TEMPO/Yatti Febri Ningsih

ESQA merupakan merek kosmetik lokal yang menggunakan bahan-bahan vegan dan aman untuk kulit. Produk ESQA memiliki kemasan yang estetik dan bernuansa keemasan.

Beberapa produk ESQA yang halal di antaranya ESQA Eyeliner, eyeliner waterproof yang mengandung vegan dan halal, serta bedak tabur yang halal dan terdaftar di BPOM.

30. Studio Tropik

Studio Tropik menjawab tiga permasalahan kulit yang dihadapi masyarakat Indonesia yakni kulit kusam, bekas jerawat, dan hiperpigmentasi/Foto: Studio Tropik

Produk Studio Tropik halal dan terdaftar di BPOM. Salah satu produk Studio Tropik yang halal adalah Studio Tropik Antibacterial Face Mist. Produk ini teruji secara klinis, BPOM approved, cruelty free, vegan friendly, dan aman digunakan oleh ibu hamil dan remaja. 

31. Rollover Reaction

Sueded Lip and Cheek Cream dari Rollover Reaction. Foto: Dok. Blibli.

Rollover Reaction adalah merek kosmetik lokal yang telah hadir di Indonesia sejak 2016. Produk-produknya aman, cruelty-free, dan ramah kantong. 

Produk Rollover Reaction mengandung vitamin E, C, antioksidan, dan UV protection. Produknya dirancang untuk digunakan di bibir, mata, dan pipi. 

32. JAFRA

Rangkaian Jafra Royal Boost. (Dok. Jafra)

Produk JAFRA 100 persen dijamin halal. Semua produk JAFRA yang dijual di Indonesia merupakan produk kosmetik dengan status halal dan sudah terdaftar di MUI. Jadi, kamu tidak perlu khawatir lagi!

33. True to Skin

True Skin sunscreen/Foto: Instagram/True Skin

Produk perawatan kulit yang satu ini juga sudah mendapat label halal dan sertifikat BPOM.

34. Nutrishe

Merek yang satu ini juga sudah berlabel halal dan BPOM. Salah satu produk andalannya adalah Nutrishe Intensive Bright Serum.

35. Nofilter

Salah satu keunggulannya, produk skincare BPOM ini tidak mempunyai varian produk pemutih, karena dinilai semua skin tone adalah serupa dan perlu dirawat dengan baik. 

Bahkan, beberapa produknya diklaim bisa digunakan untuk semua jenis kulit, termasuk pria sekalipun. NOFILTER merupakan merek lokal yang aman digunakan sehari-hari sebagai rangkaian skincare.

36. Zoya

Zoya Dream Bright Tone-up Day Cream dan Night Cream. Zoya Cosmetics

Zoya Cosmetics menjamin semua produk kosmetiknya diproduksi menggunakan teknologi terdepan dengan penerapan sistem halal. Selain memiliki produk kosmetik, Zoya Cosmetics juga mengeluarkan produk skincare untuk melawan jerawat.

Zoya dengan produk halalnya lebih menargetkan produknya untuk para perempuan berhijab. Tak hanya itu, dengan harga yang bersaing produk makeup dari Zoya juga tergolong lengkap, lho!

Nah, Sahabat Cantika, itu dia 36 daftar skincare BPOM dan bersertifikasi halal MUI. Cek sebelum membeli agar aman dan nyaman saat menggunakan. Pastikan merek kesayanganmu masuk dalam daftar, ya.

Pilihan Editor: 11 Skincare yang Mengandung Niacinamide Paling Banyak, Ada Merek Lokal

RIZKI DEWI AYU | ANTARA 

Halo Sahabat Cantika, Yuk Update Informasi dan Inspirasi Perempuan di Telegram Cantika

Iklan

Berita Terkait

Rekomendasi Artikel

"Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini."