MUA Jung Saem Mool bagi Tips Makeup Warna Pastel untuk Ramadan

foto-reporter

Reporter

foto-reporter

Editor

Ecka Pramita

google-image
Tutorial makeup dari MUA Jung Saem Mool/Foto: Cantika/Ecka Pramita

Tutorial makeup dari MUA Jung Saem Mool/Foto: Cantika/Ecka Pramita

IKLAN

CANTIKA.COM, Jakarta - Jung Saem Mool, seorang makeup artist (MUA) ternama asal Korea Selatan sekaligus pendiri dan pemilik Jung Saem Mool Beauty, membagikan tips makeup salah satunya yakni perempuan Indonesia tetap bisa menggunakan makeup selama bulan Ramadan dengan memilih warna-warna yang lebih lembut dan tampilan yang lebih sederhana.

"Karena Ramadan merupakan bulan suci yang identik dengan ibadah dan doa, maka tampilan makeup yang digunakan sebaiknya lebih kalem seperti warna pastel dibandingkan dengan riasan yang penuh warna glamor," ucap Jung Saem Mool dalam peluncuran Jung Saem Mool Beauty di Jakarta, Jumat, 28 Februari 2025. 

Dengan pemilihan produk perawatan wajah dan makeup yang tepat, Jung Saem Mool, yang telah berkecimpung di dunia kecantikan Korea Selatan selama sekitar 34 tahun, berharap kulit wajah dapat tampak lebih bercahaya dan berkilau secara alami.

MUA Jung Saem Mool saat menghadiri peluncuran Jung Saem Mool Beauty di Jakarta, Jumat, 28 Februari 2025/Foto: Cantika/Ecka Pramita

Sebagai makeup artist yang sering merias selebriti Korea terkenal seperti Song Hye Kyo, Kim Tae Hee, Lee Hyori, dan Jun Ji Hyun, ia juga menekankan bahwa masyarakat Indonesia yang hidup di iklim tropis sebaiknya mengurangi jumlah produk riasan yang digunakan. Jika biasanya menggunakan lima produk untuk dasar makeup, jumlahnya bisa dikurangi menjadi dua atau tiga produk saja.

Jung Saem Mool, yang pernah tinggal di Singapura selama tiga tahun, juga berbagi tips untuk mendapatkan tampilan kulit yang tampak lembap dan bercahaya meskipun aslinya kering." Salah satu caranya adalah dengan menggunakan face mist dan mool cream (pelembap). Meski produk tersebut lebih umum untuk kulit kering, jika diaplikasikan dalam jumlah yang lebih sedikit, produk ini juga bisa bermanfaat bagi kulit berminyak dengan membantu meratakan tekstur kulit," tambah dia. 

Untuk mendapatkan tampilan wajah yang glowing, ia menyarankan untuk tidak menggunakan bedak tabur setelah memakai cushion. Menurutnya, hasil akhir dari cushion sudah cukup sempurna tanpa tambahan bedak. Ia juga menambahkan bahwa penggunaan bedak dapat membuat kulit terlihat lebih kering dan tampak lebih tua.

Pilihan Editor: 8 Tips Makeup untuk Pemilik Mata Hijau, Warna Netral dan Metalik Patut Dipertimbangkan

Halo Sahabat Cantika, Yuk Update Informasi dan Inspirasi Perempuan di Telegram Cantika

Iklan

Berita Terkait

Rekomendasi Artikel

"Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini."