TEMPO.CO, Jakarta - Yulhee LABOUM mengejutkan publik karna menerima lamaran dari Minhwan FT Island pada 4 Januari lalu. Dalam waktu dekat mantan anggota girlband Laboum dari Korea Selatan itu akan menikah dengan Minhwan, personel boyband FT Island.
Baca juga:
Yulhee LABOUM Akan Menikah Usia 20, 6 Sebab Perempuan Nikah Muda
Baca Juga:
Yulhee LABOUM dikenal sebagai artis Korea yang tampil feminin. Gayanya tak neko-neko dan terlihat manis. Selain pilihan busana, salah satu sisi feminin yang selalu ditunjukkannya adalah gaya rambutnya. Yuk kita simak seperti apa model rambut yang cewek banget ala penyanyi 20 tahun ini.
# Potongan bob pendek
Yulhee LABOUM. Instagram
Yulhee Laboum tak melupakan pakem yang umum buat gaya rambut anak peremuan, yakni bob dengan poni. Potongan rambut ini membuatnya tampak imut ditambah riasan wajah yang natural. Salah satu penegasan ada pada eyeliner dan lipstik merah muda yang membuatnya tampil manis.
# Ikat dua melingkar
Yulhee LABOUM. Instagram
Masih ingat gaya rambut Sailormoon. Yulhee LABOUM membagi rambutnya menjadi dua dan mengikatnya tepat di atas kepala, kemudian menatanya seperti bun. Tak lupa poni yang khas dan tambahan rambut ikal yang menggantung di dekat telinganya. Makeup natural pun menjadi andalan Yulhee.
# Kuncir dua
Yulhee LABOUM. Instagram
Kuncir dua ala Yulhee LABOUM lebih imut ketimbang kuncir dua pada umumnya. Sebab, bentuk kuncirannya mengembang seperti kelopak bunga lily yang sedang mekar. Masih mengandalkan poni yang dibiarkan panjang sampai hampir menutupi matanya. Riasan wajah masih natural, hanya saja tak ada eyeliner tebal di mata.
# Model Bun
Yulhee LABOUM. Instagram
Kali ini Yulhee LABOUM mengikat seluruh rambutnya kemudian digelungkan menjadi satu di atas kepala. Singkatnya, sama seperti model rambut bun. Supaya terlihat manis, mahkota kecil berbentuk bunga mengitari gelungan itu. Lipstick ombre merah menambah warna pada wajah Yulhee yang putih.
# Rambut ikal ombre
Yulhee LABOUM. Instagram
Ada kalanya Yulhee LABOUM membirakan rambutnya tergerai. Supaya tidak monoton, dia mewarnai rambut dengan merah ombre sampai pirang. Poninya yang sudah terlalu panjang dikibaskan ke samping.
ASTRIA PUTRI NURMAYA