Blac Chyna Bikin Produk Kecantikan dari Bahan Favoritnya

foto-reporter

Reporter

foto-reporter

Editor

Rini Kustiani

google-image
Setelah berpisah dengan Tyga, pada 2016 Blac Chyna menjalin hubungan dengan Rob Kardashian yang merupakan kakak tiri Kylie Jenner. Keduanya memiliki seorang putri bernama Dream Rene Kardashian yang lahir pada 10 November 2016. Selama berpacaran Rob dan Chyna sempat memiliki sebuah program televisi bernama Rob & Chyna. Keduanya berpisah pada Desember 2016 dan sempat kembali menjalin hubungan sebelum akhirnya benar-benar berpisah pada Februari 2017. Instagram.com

Setelah berpisah dengan Tyga, pada 2016 Blac Chyna menjalin hubungan dengan Rob Kardashian yang merupakan kakak tiri Kylie Jenner. Keduanya memiliki seorang putri bernama Dream Rene Kardashian yang lahir pada 10 November 2016. Selama berpacaran Rob dan Chyna sempat memiliki sebuah program televisi bernama Rob & Chyna. Keduanya berpisah pada Desember 2016 dan sempat kembali menjalin hubungan sebelum akhirnya benar-benar berpisah pada Februari 2017. Instagram.com

IKLAN

CANTIKA.COM, Jakarta - Blac Chyna mengatakan salah satu aset utama pada tubuhnya adalah bagian wajah. Sebab itu, dia tak sembarangan memilih produk perawatan wajah dan makeup. Untuk memastikan produk kecantikan yang dia gunakan aman dan sesuai dengan kebutuhan kulitnya, Blac Chyna membuat produk perawatan dengan menggandeng merek Body Blendz.

Baca juga:
Kontroversi Tubuh Blac Chyna, Operasi Plastik atau Olahraga ?

"Saya ingin membuat produk yang menggunakan bahan favorit saya, dan ini benar-benar berbeda dari produk yang sudah ada," kata Blac Chyna seperti terutulis di situs Body Blendz. Setiap produk kecantikan inspirasi Blac Chyna ini menggunakan bahan dari arang.

Pada November 2017, Blac Chyna dan merek kecantikan asal Australia tersebut bekerjasama membuat empat jenis produk perawatan kulit. Produk pertama adalah Crystal Collagen Facial Mask berupa masker wajah yang memiliki formulasi hidrogel. Masker ini mengandung kolagen, bubuk arang, asam hyaluronic, dan ekstrak biji anggur.

Tak hanya berprofesi sebagai model, wanita yang lahir dengan nama Angela Renee White ini ternyata juga seorang pengusaha. Pada 2014, ia meluncurkan produk kecantikan dengan nama Lashed by Blac Chyna dan memiliki salon kecantikan di Encino, Los Angeles.

Produk kedua adalah masker untuk bawah mata untuk mengurangi munculnya garis-garis halus dan mengencangkan tekstur kulit. Blac Chyna merekomendasikan produk ini untuk mata yang lelah. Perawatan kecantikan yang ketiga adalah spons pembersih yang terbuat dari akar tanaman konjak atau konyaku yang berfungsi sebagai exfoliator. Selain akar konyaku, pembersih ini juga mengandung arang bambu yang dipercaya dapat menghilangkan jerawat dan mengurangi minyak berlebih.

Ada pula Black Jelly Ball Cleanser berupa pembersih yang diklaim mampu meresap dan membersihkan pori-pori kulit. Selain empat produk perawatan kecantikan tadi, Blac Chyna juga punya dua produk kecantikan miliknya sendiri, yakni Lashed Cosmetics dan Lashed Bar.

Iklan

Berita Terkait

Rekomendasi Artikel

"Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini."