CANTIKA.COM, Jakarta - Hari Kartini yang diperingati setiap 21 April mengingatkan kita kepada sosok pahlawan perempuan yang memperjuangkan kesetaraan hak. Kartini membuka mata publik kalau tugas perempuan bukan cuma di dapur, sumur, dan kasur. Kartini menjadi perempuan yang berani pada masanya untuk eksis di ranah publik melalui berbagai cara.
Semangat Kartini terus menginspirasi perempuan Indonesia. Aktris Happy Salma mengatakan seiring perubahan zaman, banyak tokoh perempuan yang mewakili semangat Kartini di masa kini. Seperti halnya sang ibu yang dia anggap sebagai Kartini saat ini.
"Dia tahu apa yang dia inginkan. Dia juga bekerja tapi berdikari dengan keteguhannya sendiri," kata Happy Salma di Galeri Indonesia Kaya, Grand Indonesia, Jakarta Pusat, Selasa 17 April 2018.
Najwa Shihab dan Happy Salma dalam acara Panggung Para Perempuan Kartini yang digelar Tempo Media Grup bekerja sama dengan Bank Indonesia di Museum Bank Indonesia, Kota Tua, Jakarta, pada 11 April 2017. TEMPO/Dhemas Reviyanto Atmodjo
Beberapa contoh konkret Kartini Indonesia masa kini yang tahu apa yang diinginkan dan berdikari dengan keteguhan sendiri antara lain jurnalis Najwa Shihab dan putri Pramoedya Ananta Toer, Astuti Ananta Toer atau biasa disapa Titi Toer.
Pada peringatan Hari Kartini 21 April nanti, Happy Salma akan menggelar pertunjukkan yang menceritakan perjuangan hidup para perempuan inspirastif.