CANTIKA.COM, Jakarta - Saat lebaran Anda pasti ingin terlihat rapi, cantik dan juga segar. Hal yang lumrah di di Indonesia ketika hari raya untuk mengenakan baju baru. Artis Dewi Sandra, memberikan sedikit tips jitunya dalam pemilihan pakaian yang dapat Anda aplikasikan saat merayakan Lebaran.
"Pakaian yang se- simple mungkin, jangan memakai baju yang tidak nyaman di badan Anda, atau bahannya yang gampang bikin keringat," ujarnya saat ditemui di jakarta, Kamis 31 Mei 2018. Selain itu dia mengingatkan agar sebagiknya tidak mengenakan pakaian yang bagian tangannya berpotongan lebar, agar tidak mudah kotor.
Artikel lainnya:
Baju Lebaran dan Makeup Syahrini di Hari Raya Idul Fitri
Tren Baju Lebaran 2018, Gamis Qibota Jadi Idola
Aktris Dewi Sandra. ANTARA FOTO/Teresia May
Sedangkan untuk bahan, Dewi menyarankan untuk mengenakan bahan katun yang nyaman digunakan. Setelah itu, nda tinggal bermain dalam pemilihan warna pakaian saja. Misalnya, Anda bisa memilih mengenakan pakaian dengan warna-warna bernuansa pastel seperti putih, hijau pastel, merah muda, biru laut dan sebagainya.
Untuk urusan makeup, bagi Dewi Sandra makeup yang minimal selalu menjadi makeup yang terbaik. Ini dapat diterapkan untuk sehari-hari maupun pada saat merayakan lebaran.
"Sepolos mungkin [tampilan wajah kita] untuk aku itu lebih cantik aja gitu, tapi jangan lupa senyumnya," uajr Dewi Sandra.