CANTIKA.COM, Jakarta - Banyak mitos yang berseliweran tentang makan daging kambing. Kalau percaya makan daging kambing kurang baik untuk kesehatan, maka kamu perlu tahu informasi yang satu ini.
Baca juga:
Tiga Cara Beda Memasak Daging Kambing Kurban Idul Adha
Idul Adha Tak Usah Bingung Mengolah Daging Kurban, Ini 5 Resepnya
Baca Juga:
Direktur Chevon Agrotech Pvt. Ltd, Rizwan Thakur mengatakan daging kambing bermanfaat bagi ibu hamil karena dapat mencegah anemia. Pada setiap 100 gram daging kambing mengandung 3 miligram zat besi yang dapat meningkatkan kadar hemoglobin darah pada ibu, dan pada akhirnya meningkatkan suplai darah ke bayi.
Ilustrasi ibu hamil yang bahagia. shutterstock.com
"Ibu hamil dianjurkan makan lebih banyak daging kambing selama masa kehamilan untuk mengurangi risiko cacat lahir pada bayi," kata Rizwan Thakur seperti dikutip dari Indiatimes. Bukan hanya ibu hamil, perempuan yang mengalami premenstrual syndrom atau PMS juga disarankan makan daging kambing.
Ilustrasi wanita PMS. shutterstock.com
Daging kambing membantu meningkatkan kadar zat besi dalam darah dan mengurangi nyeri haid. Selain itu, daging kambing bagus untuk perempuan karena mengandung vitamin B12 agar kulit lebih sehat.
ASTARI PINASTHIKA SAROSA
Artikel lainnya:
Sedang Menstruasi, Hindari 5 Perawatan Kecantikan Ini
Anak Perempuan Sekarang Dapat Haid Lebih Awal, Kenapa?