Bubachella Festival, Bermain dengan Anak Sambil Nikmati Musik

foto-reporter

Reporter

foto-reporter

Editor

Rini Kustiani

google-image
Orang tua bersama anak-anak mereka sedang bermain di Bubachella Festival, di kawasan Jakarta Selatan Sabtu, 25 Agustus 2018. TEMPO | Yatti Febri Ningsih

Orang tua bersama anak-anak mereka sedang bermain di Bubachella Festival, di kawasan Jakarta Selatan Sabtu, 25 Agustus 2018. TEMPO | Yatti Febri Ningsih

IKLAN

CANTIKA.COM, Jakarta - Jika di luar negeri ada festival musik yang namanya Coachella Festival, di Jakarta ada Bubachella. Festival yang dibuat oleh Buba & Bump ini merupakan sebuah festival musik sekaligus menjadi wadah bermain antara orang tua dengan anak - anaknya.

Baca juga:
5 Sinyal Anak Kelebihan Asupan Garam
Sandra Dewi Rutin Ganti Mainan Anak Setiap Bulan

Bubachella Festival yang berlangsung di kawasan Jakarta Selatan pada Sabtu, 25 Agustus 2018, dari jam 10 sampai 18.00 WIB ini mengusung tema bohemian/hippes. Ada beberapa aktivitas yang bisa dilakukan oleh orang tua dan anak, baik di panggung utama maupun kelas inferaktif.

Acara Bubachella Festival dibuka dengan penampilan penyanyi cilik Clarice Cutie dan group dance cilik dari Gigi Art of Dance. Acara berlanjut dengan pertunjukan seperti sulap, musical performance ‘Disney Medley’, baby orchestea dan Hawaiian Jam.

Pada saat bersamaan di kelas interaktif berlangsung berbagai kegiatan, seperti baby and pre-tots workshop 'disco sensory', baby & tots little mozart, dan hawaiian class. Selain kegiatan itu, ada juga DIY Corner flower headband dan face painting serta bazar yang menjual berbagai kebutuhan para ibu dan buah hati. Acara ini ditutup dengan fashion show dari anak-anak yang hadir.

Orang tua bersama anak-anak mereka sedang bermain bersama di Bubachella festival, di kawasan Jakarta Selatan Sabtu, 25 Agustus 2018. TEMPO | Yatti Febri Ningsih

"Kenapa festival musik? Karena kami percaya musik adalah sesuatu yang dekat dengan anak-anak dan juga berperan dalam tumbuh kembang anak," ujar seorang pendiri Buba & Bump, Chynthia Larasati. Acara Bubachella yang pertama ini, menurut dia, terbilang sukses karena diikuti sekitar 90 anak.

Yang penting, Chynthia Larasati menambahkan, Bubachella tidak menbatasi peserta pada bayi saja, melainkan bisa diikuti oleh anak-anak dan orang tua mereka, termasuk ayah. "Buat para ayah bisa menikmati healty food di sini sambil menemani anak bermain," kata Chyntia Larasati.

Iklan

Berita Terkait

Rekomendasi Artikel

"Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini."