CANTIKA.COM, Jakarta - Putri Marino melahirkan anak pertamanya yang diberi nama Surinala Carolina Jarumilind pada Senin, 24 September 2018. Sebagai orang tua baru, Putri Marino dan Chicco Jerikho langsung membuatkan akun media sosial Instagram untuk putrinya dengan nama @surinalacjarumilind.
Baca: Putri Marino Hamil, Chicco Jerikho Ikutan Ngidam
Putri Marino dan Chicco Jerikho bukan selebriti pertama yang langsung membuat akun instagram untuk anak mereka yang baru lahir. Berikut ini 3 bayi artis yang langsung punya akun media sosial setelah lahir.
# Bella Shofie
Artis Bella Shofie melahirkan pada 9 September 2018. Bayi laki-laki yang kini baru berusia 3 minggu itu bernama Danillo Prince Rigan. Meski Bella Shofie selama ini menyembunyikan kabar kehamilan dan melahirkan dari publik dengan jarang memperbarui status di akun Instagram, dia jadi rajin update status lagi setelah Danillo Prince Rigan lahir.
Akun Instagram anak Bella Shofie. Instagram.com/@danillo.prince.rigan
Bella Shofie bahkan membuatkan akun Instagram untuk Danillo Prince Rigan dan hingga kini memuat 29 foto-foto bayi mungil itu di sana.
# Bayi Titi Kamal
Titi Kamal dan Christian Sugiono juga membuat akun khusus untuk kedua anaknya. Memiliki dua anak laki-laki, Arjuna Zayan Sugiono dan Kai Attar Sugiono, masing-masing punya akun media sosial sendiri.
Akun Instagaram anak Titi Kamal. Instagaram.com/kaiattarsugiono
Di akun Arjuna terdapat 27 foto dan video dengan 8,938 pengikut. Sedangkan adiknya memiliki 254 foto dan video dengan 49,8 ribu pengikut.
# Bayi Sandra Dewi
Sandra Dewi melahirkan anak pertamanya dengan Harvey Moeis pada Minggu, 31 Desember 2017. Dia melahirkan bayi laki-laki yang diberi nama Raphael Moeis. Sejak lahir Raphael sudah dibuatkan akun media sosial bernama raphaelmoeis.
Akun Instagram anak Sandra Dewi. Instagram.com/@raphael.moeiss
Akun tersebut kini memuat 307 foto dan 493 ribu pengikut, yang dikelola oleh Sandra Dewi dan Harvey Moeis.
ASTARI PINASTHIKA SAROSA
Baca juga:
Cinta Putri Marino - Chicco Jericho dan Pihak Ketiga Sang Semesta