CANTIKA.COM, Jakarta - Setelah putus, mantan pacar ternyata masih suka mencuri-curi kesempatan untuk bisa berinteraksi dengan kamu. Bisa jadi tindakannya itu membuatmu kesal karena terasa mengganggu.
Baca juga: Dita Soedarjo Mengaku Blak-Blakan tapi Bukan Penyebab Putus Cinta
Tapi, jangan berpikiran buruk dulu. Dia bersikap seperti itu mungkin karena dia masih mengharapkan kamu untuk kembali. Berikut ini beberapa tanda dia menyesal putus cinta denganmu, seperti dikutip dari laman Youqueen.
1. Bertanya tentangmu pada teman
Waktu berkumpul dengan teman jadi lebih banyak setelah putus. Jika kamu mendapat kabar dari teman bahwa mantan pacar sering menanyakan kamu kepada mereka, itu adalah tanda bahwa dia masih mengharapkanmu.
2. Memantau di media sosial
Media sosial adalah cara paling praktis dan mudah untuk mengetahui banyak hal tentang seseorang. Mantan pasangan juga pasti akan memanfaatkan kemudahan ini. Dengan senang hati dia akan mengecek profil akun kamu sesering mungkin untuk mengetahui perkembangan informasi terbaru tentangmu.
3. Masih suka menghubungi
Dengan berbagai alasan, dia mencoba menghubungimu. Misalnya, pura-pura salah kirim pesan, salah memasukkan nomor telepon sehingga akhirnya malah terhubung kepadamu, dan sebagainya.
4. Tetap menjomblo
Beberapa lama setelah putus, ternyata dia tetap mempertahankan status single-nya. Ini bisa jadi karena ia sangat menyesal memutuskan untuk berpisah dari kamu atau masih berharap hubungan kalian kembali bersama.
5. Masih bersilaturahmi dengan keluarga
Meski sudah putus, ternyata dia masih tetap menghubungi keluargamu dan bersilaturahmi dengan mereka. Bila ini yang terjadi, itu tandanya dia masih berharap untuk bisa bersatu kembali.
6. Masih simpan foto
Segala sesuatu yang terkait dengan diri kamu seperti foto, hadiah, pesan-pesan manis, masih ia simpan dan jaga dengan baik. Jelas terlihat bahwa dia menyesal telah berpisah dan mencari cara agar bisa bersama lagi.