8 Inspirasi Desain Kayu untuk Menciptakan Suasana Hangat di Dapur

foto-reporter

Reporter

foto-reporter

Editor

Silvy Riana Putri

google-image
Ilustrasi dapur dengan prediksi warna 2021, Brave Ground, oleh Dulux Colour/Akzonobel

Ilustrasi dapur dengan prediksi warna 2021, Brave Ground, oleh Dulux Colour/Akzonobel

IKLAN

CANTIKA.COM, Jakarta - Penerapan elemen kayu di dapur minimalis bisa menciptakan efek kehangatan dan lebih luas. Apalagi jika Anda mempertahankan warna natural kayu yang elegan dan menawan. Warna kayu natural membuat suasana dapur menjadi lebih dekat dengan alam dan tampak semakin hidup.

Suasana seperti ini pastinya membantu menciptakan mood yang baik untuk memasak. Alhasil, mengundang hidangan yang lezat tersaji di meja makan. Ada beragam cara kreatif untuk menghadirkan elemen warna natural kayu di dapur Anda.

Berikut ini sejumlah inspirasi desain kayu natural dengan beragam kreasi penempatan

1. Dapur bernuansa alam dengan perpaduan kayu dan batu

Jika Anda sedang memilih material alam yang cocok dipadukan dengan material kayu, maka batu menjadi salah satu pilihan yang tepat. Memadukan material kayu dan batu juga menjadi cara untuk membawa elemen alam masuk ke dalam dapur. Gaya desain dapur Anda pun semakin mencerminkan nuansa alam. Material kayu dapat digunakan untuk lemari dapur, meja, dan kursi makan. Sementara material batu bisa dipakai untuk dekorasi dinding dan lantai.

2. Dapur hangat dengan lantai kayu warna natural

Kesan hangat memang segera tertangkap dari dapur yang didominasi material kayu dengan warna yang natural. Kehangatan diperkuat dengan pemilihan warna cat dinding yang senada dengan warna kayu. Jika Anda ingin lebih total lagi, gunakan pula lantai kayu dengan corak natural. Jangan lupa menambahkan pencahayaan berwarna kuning keemasan agar nuansa dapur di malam hari terasa semakin hangat sekaligus cantik.

3. Kabinet dapur kombinasi kayu warna natural dan kaca

Kitchen cabinet atau lemari dapur memang menjadi furnitur penting yang menempati hampir semua sisi dapur. Sebagai furnitur penting, kitchen cabinet akan sangat mempengaruhi nuansa di dapur Anda. Pada inspirasi ini, kabinet dinding putih berpadu cantik dengan warna natural kayu yang elegan. Kesan elegan semakin kuat pada model lemari dapur yang memadukan elemen kayu dan kaca yang diletakkan di bagian atas kitchen sink. Penggunaan lantai dengan warna kayu natural semakin mempercantik tampilan dapur mungil ini.

4. Dominasi warna putih dan sentuhan elemen warna kayu natural

Warna putih masih menjadi warna favorit untuk dapur. Selain memberi kesan luas, warna putih juga membuat dapur tampak bersih dan terang. Namun, jika Anda tak ingin diserang rasa bosan di tengah dapur warna putih, cobalah untuk memberikan sentuhan elemen warna kayu natural seperti pada desain dapur karya Menata Studio ini. Elemen kayu warna natural dihadirkan pada beberapa bagian saja. Variasi cerdik yang justru membuat dapur tampak cantik tak membosankan.

5. Dapur kayu natural nan elegan

Di dapur Cipete House ini, warna natural kayu terasa begitu kental. Semua lemari dapur menggunakan elemen kayu yang mempertahankan warna natural cokelat tua, serta menampilkan serat-serat kayu yang khas. Tak hanya itu saja, kusen jendela dan pintu dapur beserta meja dan kursi makan, juga menggunakan material kayu dengan warna serupa.  Tak terelakkan kesan elegan, alami, dan adem begitu terasa berkat penggunaan material kayu yang melimpah.

6. Dapur terang dengan warna kayu coklat terang

Warna finishing kayu cukup bervariasi, mulai dari coklat gelap hingga coklat terang. Pastinya Anda bisa memilih warna finishing kayu sesuai kebutuhan dapur dan nuansa yang ingin ditampilkan. Contohnya saja di dapur House at Legenda Wisata ini. Kesan dapur yang terang dan terbuka tidak hanya didapat dari desain dapurnya saja, tetapi juga dari pemilihan warna finishing kayu. Untuk memperoleh kesan terang, warna finishing kayu yang dipilih adalah warna natural coklat terang yang dipadukan dengan warna putih.

7. Dinding dapur kayu natural

Material kayu ternyata tak hanya bisa digunakan untuk lemari dapur, kursi, dan meja makan saja. Kesan yang alami dan unik bisa didapat dengan memasang papan-papan kayu sebagai dekorasi dinding dapur. Papan kayu yang disusun rapi, serat kayu yang ditampilkan menonjol, dan warna kayu yang natural sangat cocok untuk membangun suasana alami. Kesan hangat semakin terasa dengan tambahan pencahayaan berwarna kuning keemasan.

8. Dapur dengan dekorasi kayu tanpa finishing

Material kayu dengan finishing yang halus dan mengkilap memang masih menjadi pilihan favorit untuk desain interior dapur. Akan tetapi, jika Anda ingin tampil beda dan unik, tak ada salahnya menggunaan material kayu tanpa finishing. Dekorasi elemen rustic akan berpadu cantik dengan desain gaya modern pada lemari dapur dan dinding dapur. Terlihat sangat unik, bukan?

Elemen kayu sendiri mampu menghadirkan kesan hangat di dalam rumah, termasuk di dapur Anda. Penciptaan sentuhan elegan tergantung kepada pemilihan bahan dan motif.

ARSITAG 

Iklan

Berita Terkait

Rekomendasi Artikel

"Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini."