Sheza Idris Selektif Endorsment, Tanggung Jawabnya Juga ke Tuhan

foto-reporter

Reporter

foto-reporter

Editor

Silvy Riana Putri

google-image
Sheza Idris yang ditemui dalam peluncuran Mutouch di Jakarta, Kamis 12 Desember 2019 (TEMPO/Eka Wahyu Pramita)

Sheza Idris yang ditemui dalam peluncuran Mutouch di Jakarta, Kamis 12 Desember 2019 (TEMPO/Eka Wahyu Pramita)

IKLAN

CANTIKA.COM, Jakarta - Pesatnya pertumbuhan media sosial turut mempopulerkan istilah endorsement, yaitu pemberian produk atau jasa kepada sosok yang banyak pengikutnya di media sosial dan penggemar setia. Tak sedikit selebriti dan figur publik yang melakukan endorsment sebuah produk, salah satunya aktris Sheza Idris. Namun, ia mengaku kini lebih selektif memilih tawaran endorsement.

Beberapa waktu lalu tren endorsement sempat mencuri perhatian, setelah ditemukan produk kecantikan yang tidak terdaftar di Badan Pengawas Obat dan Makanan atau BPOM. Hal tersebut membuat ibu satu anak ini lebih selektif lagi meski produk tersebut sudah mengklaim terdaftar di BPOM.

"Gimana ya kalau endorse produk kan itu pertanggungjawabannya besar, bukan hanya ke followers kita, tapi juga ke Tuhan, terus aku bisa dosa dong. Jadi enggak bisa sampai sembarangan," kata Sheza Idris saat ditemui di acara peluncuran Mutouch di Jakarta, Kamis 12 Desember 2019.

Perempuan kelahiran 14 Oktober 1988 ini mengaku tidak mau tergiur dengan bayaran yang nilainya lebih tapi harus membohongi publik. Meski demikian keputusan itu tergantung masing-masing individu pelaku endorsement

"Produk yang enggak aku terima itu kayak pelangsing, pemutih, vitamin kecantikan, krim malam dan krim pagi yang sifatnya personal. Jadi aku hanya terima toner, sampo, sabun, serum, pembersih wajah. Ya bisa dibilang cenderung kaku ya, tapi daripada kita bohongi diri sendiri ya gimana," tutur istri Surya Ibrahim ini.

Sheza Idris menjelaskan jika tawaran produk endorsment dengan klaim berlebihan hasilnya cenderung lebih instan. Hal ini menurutnya ada tahap dan proses yang terlupakan.

"Bisa dibilang aku jadi ribet buat tanya-tanya produk yang mau aku endorse, misal kandungan apa saja, manfaat buat kita apa, prosesnya gimana jadi lebih real fungsi produk ya," pungkas perempuan bernama lengkap Drisha Wijayanka Idris. 

Iklan

Berita Terkait

Rekomendasi Artikel

"Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini."