CANTIKA.COM, Jakarta - Tas mikro kini sedang menjadi tren di dunia mode. Seperti namanya, tas mikro memiliki ukuran yang sangat kecil atau sekitar 40 persen lebih imut dibandingkan tas mini pada umumnya.
Tas mikro mulai dikenal pada abad ke-18. Saat itu, kehadiran tas yang sangat mungil tersebut jadi bahan tertawaan karena dianggap tak berfungsi. Saking kecilnya, orang-orang saat itu tak tahu apa yang bisa dimasukkan ke dalam tas mikro.
Akhir-akhir ini tas mikro naik daun. Sejumlah selebriti menggunakan dan memamerkannya ke publik. Sebut saja Kim Kardashian; Beyonce; Rihanna; putri Cindy Crawford, Kaia Gerber; dan penyanyi Lizzo Beeating pernah menggunakannya.
Penyanyi Lizzo membawa tas mikro di acara American Music Awards 2019. Instagram lizzobeeating
Di acara American Music Awards 2019, Lizzo menenteng tas mikro yang ukurannya tak lebih besar dari sebuah lipstik. "Tas ini cuma ada tiga buah di dunia," kata Lizzo menjelaskan tas mikronya. Lizzo sempat berseloroh kalau tas itu bisa memuat tiga barang yang dia perlukan, yakni pembalut, sebotol kecil tequila, dan kondom.
Editor Market di Fashionista, Dara Prant berpendapat tas-tas mikro itu tidaklah praktis. "Kalau Anda pergi dan hanya butuh sebuah permen karet, lipgloss, dan satu kartu kredit, tampaknya masih muat," kata dia. Satu-satunya daya tarik tas mikro, menurut dia, adalah karena tas itu mungil, terlihat manis, dan menggemaskan.
Rihanna membawa tas mikro bernama La Chiquito karya desainer Simon Porte Jacquemus. Instagram jacquemus
Salah seorang desainer yang ahli dalam membuat tas mini adalah Simon Porte Jacquemus. Tas mini Simon Porte Jacquemus yang diberi nama La Chiquito pernah digunakan oleh Rihanna. Tas yang cuma seukuran biskuit itu dibanderol USD 750 (sekitar Rp 10,3 juta).