CANTIKA.COM, JAKARTA - Meghan Markle dan Pangeran Harry mengumumkan mundur sebagai anggota senior Kerajaan Inggris. Pasangan ini mengumumkan hal tersebut dalam sebuah pernyataan yang dibagikan di Instagram dan di website Sussex Royal, Rabu, 8 Januari 2020 lalu.
Dalam pengumuman itu, Meghan Markle dan Pangeran Harry mengatakan setelah berbulan-bulan merenungkan dan diskusi internal, mereka telah memilih untuk melakukan transisi tahun ini dalam mulai mengukir peran baru yang progresif dalam lembaga ini.
“Kami bermaksud untuk mundur sebagai anggota 'senior' dari keluarga Kerajaan dan bekerja untuk menjadi mandiri secara finansial, sambil terus sepenuhnya mendukung Ratu," bunyi pernyataan itu.
Meghan Markle dan Pangeran Harry akan membagi waktu mereka antara Inggris dan Amerika Utara, sambil terus menghormati tugas mereka kepada Ratu, Persemakmuran, dan perlindungan mereka.
Melansir laman New York Times, Rabu 15 Januari 2020, disebutkan Pangeran Harry dan istrinya, Meghan bisa jadi menetap di Kanada. Meski baru di tahap kemungkinan, hal itu telah memunculkan banyak reaksi bahagia dari negara yang identik dengan daun maple. Salah satunya menjanjikan kopi gratis seumur hidup.
Pangeran Harry dan istrinya Meghan Markle, Duchess of Sussex, mengajak putra mereka Archie, saat mengunjungi Yayasan Warisan Desmond & Leah Tutu Legacy di Cape Town, Afrika Selatan, Rabu, 25 September 2019. Cicit Ratu Kerajaan Inggris, Elizabeth II ini lahir pada 6 Mei 2019. REUTERS/Toby Melville
Tim Hortons, sebuah perusahaan kopi di Kanada menawarkan hadiah lewat cuitannya di Twitter. "Tidak ada tekanan, Meghan dan Harry," tulisnya di Twitter. “Tetapi jika Anda memilih untuk pindah ke Kanada, kopi gratis seumur hidup. Pikirkan tentang itu.," tulis Tim Hortons.
Selain penawaran kopi seumur hidup, warga Kanada lainnya juga turut bereaksi. Beberapa pihak menyarankan mereka bisa menjadi raja dan ratu Kanada. Ada pula yang merekomendasikan Ottawa, ibukota Kanada, sebagai tempat tinggal bagi orang tua dari Archie Mountbatten-Windsor tersebut.
Jika pasangan yang menikah pada 19 Mei 2018 ini jadi tinggal di Kanada, warga akan memenuhi reputasi nasional mereka sebagai tuan rumah yang sopan. Sebab akan banyak potensi dan manfaat ekonomi bagi Toronto, jika Meghan dan Pangeran Harry memutuskan untuk tinggal di sana.
Selain itu, sebuah perusahaan digital yang berbasis di Toronto akan merancang situs yang menjelaskan rencana mereka.
Menurut Anne T. Donahue, penulis yang bermukim di Toronto, dikutip dalam The Globe and Mail, surat kabar nasional terkemuka di Kanada menyebutkan keputusan Pangeran Harry dan Meghan Markle wujud mengambil kepemilikan atas hidup mereka sendiri.