Gaun Blazer Elegan Yuanita Christiani saat Baby Shower

foto-reporter

Reporter

foto-reporter

Editor

Silvy Riana Putri

google-image
Yuanita Christiani. Instagram.com/@yuanitachrist

Yuanita Christiani. Instagram.com/@yuanitachrist

IKLAN

CANTIKA.COM, Jakarta - Kehamilan Yuanita Christiani memasuki bulan kedelapan di bulan Februari ini. Menyambut kelahiran buah hati pertamanya bersama Indra Wiguna Tjipto, presenter berusia 33 tahun ini mendapat kejutan baby shower. Keluarga dan para sahabat yang menyiapkan segala keperluan syukuran untuk baby cimpluk, panggilan kesayangan Yuanita untuk si jabang bayi.

Yuanita membagikan beberapa foto acara baby shower di akun Instagram ia pada Rabu 11 Februari 2020. Bertempat di restoran kawasan Kebon Jeruk, Jakarta Barat terlihat dekorasi simpel dominan hiasan dan bunga berwarna putih dan biru-biru di atas meja makan. Di bagian bangku dipermanis dengan pita warna biru muda.

Di antara keluarga dan sahabat yang hadir tampak Sandra Dewi, Alena Wu, Terry Puteri hingga Choky Sitohang. Sebagai bintang dari acara, Yuanita tampak elegan mengenakan blazer dress atau gaun blazer rancangan Cynthia Tan. Gaun warna pastel mengkilap itu dihiasi detail kancing dan mini belt nuansa keemasan.

Di balik gaun lengan panjang itu terlihat inner putih motif polkadot dan kerah turtleneck. Gaya rambut Yuanita ditata bun atau gelungan rambut ke atas ala idola K-pop. Riasannya pun tampak segar dengan pulasan lipstik merah di bibir.

Ia juga tampak memakai sejumlah aksesori untuk melengkapi penampilannya. Mulai dari anting studs berlian dan dua cincin berlian.  

“Makasih keluarga & sahabat-sahabatku yang udah luangkan waktu dan repot-repot kasih surprise baby shower ini buat aku, Indra & baby cimpluk,” tulis Yuanita di keterangan foto.

Sandra Dewi merespons dengan emotikon simbol hati warna merah.

Titi Kamal pun ikut mendoakan persalinan Yuanita, “Semoga lancar cantik.”

Iklan

Berita Terkait

Rekomendasi Artikel

"Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini."