CANTIKA.COM, Jakarta - Demi menekan penyebaran virus corona baru atau COVID-19, Organisasi Kesehatan Dunia dan pemerintah mengimbau masyarakat untuk mengisolasi diri di rumah. Waktu yang disarankan ialah 14 hari karena disesuaikan dengan masa inkubasi virus menjadi penyakit.
Bila Anda tengah mengisolasi diri ada sejumlah jenis olahraga yang disarankan untuk menjaga kebugaran tubuh. Apa saja itu?
Berikut empat rekomendasi olahraga yang bisa dilakukan di rumah seperti dilansir dari laman Health Line dan Very Well Fit
1. Yoga
Yoga bisa jadi pilihan untuk menjaga kesehatan tubuh maupun mental saat berada di rumah. Anda cukup menyediakan matras dan melakukan beberapa gerakan seperti lotus (bertapa), shavasana (tidur terlentang), bitilasana (seperti anjing), garland (jongkok), dan hero (duduk orang Jepang).
Seluruh gerakan itu dipercaya bisa mengurangi stres, memperbaiki suasana hati, memberikan rasa percaya diri, hingga meningkatkan kualitas tidur.
2. Lompat tali
Aktivitas fisik pertama yang bisa dilakukan adalah bermain lompat tali. Tidak hanya orang dewasa, anak-anak pun bisa melakukannya. Bahkan, aktivitas ini bisa dikerjakan berdua atau lebih, hanya dengan satu alat lompat tali.
Manfaatnya selain melatih kesehatan jantung, juga bisa meningkatkan kepadatan tulang, koordinasi tubuh, dan membantu menurunkan berat badan.
3. Naik dan turun tangga
Selain lompat tali, Anda juga bisa memanfaatkan tangga di rumah untuk naik dan turun. Naik turun tangga bahkan lebih banyak membakar kalori per menit dibandingkan jogging. Aktivitas ini juga bisa menguatkan jantung, paru-paru, otot dan tulang, mengendalikan gula darah hingga menurunkan risiko stroke.
Agar naik dan turun tangga lebih bisa dinikmati, Anda dapat ditemani oleh alunan lagu atau acara favorit di televisi.
4. Push up dan sit up
Anda juga bisa melakukan rangkaian push up, sit up, dan angkat beban. Jumlahnya dapat disesuaikan dengan kebutuhan.
SARAH ERVINA DARA SIYAHAILATUA