CANTIKA.COM, Jakarta - Mengaplikasikan blush on atau perona pipi bisa dibilang susah-susah gampang. Jika terlalu tebal, sebagian perempuan merasa tidak nyaman dan percaya diri. Tapi, ada beberapa perempuan menyukai warna perona pipi yang menonjol sebagai focal point dalam makeup . Lain lagi ceritanya, saat terlalu tipis wajah bisa terlihat pucat dan tak menonjolkan struktur keindahan tulang pipi.
Supaya tidak menghadapi situasi dilema di atas dan tidak perlu repot-repot memperbaiki tone atau penekanan perona pipi, ada baiknya perhatikan tips dan trik memulas sesuai bentuk wajah mengutip laman Times of India.
1. Wajah Bulat
Jika Anda memiliki wajah bulat, maka Anda memiliki bentuk pipi yang lebih penuh. Untuk memberikan penekanan wajah sedikit panjang, aplikasikan perona di sepanjang tulang pipi menyerupai segitiga siku-siku.
Hindari mengarah ke hidung karena bisa membuat wajah Anda lebih bulat.
2. Wajah oval
Wajah berbentuk oval bisa dengan mudah mengaplikasikan perona pipi di area tengah pipi lalu sedikit ke atas. Disarankan sapuannya berbentuk bulat untuk menentukan tulang pipi Anda.
3. Wajah persegi
Wajah persegi memiliki garis rahang yang kuat. Anda dapat menyeimbangkan tampilan dengan memulas perona pipi menyerupai persegi panjang. Mulailah dari area di dekat batang hidung hingga tuluang pipi.
Pulasan ini akan menciptakan dimensi warna yang tepat dan diyakini bisa melembutkan wajah.
4. Wajah panjang
Untuk bentuk wajah ini, Anda bisa mengaplikasikan perona pipi di sepanjang tulang pipi. Oleskan perona pipi dari tulang pipi menuju ke arah telinga.
Selain itu, cobalah untuk tidak menyoroti area dahi dan dagu, karena dapat membuat wajah terlihat lebih panjang.
Selain teknik aplikasi sesuai bentuk wajah, jangan lupakan pemilihan warna yang sesuai keseluruhan tampilan makeup. Biasanya perona pipi satu tingkat lebih cerah dari alas bedak atau foundation. Selain itu, warna blush on kerap satu palet warna namun lebih lembut dari lipstik.
Bila ingin lebih kaya warna, sah-sah saja. Syaratnya mudah, percaya diri dan permainan warna blush on dan makeup lainnya blend atau menyatu satu sama lain.