Ramadan 2020 di Masa Pandemi, Zaskia Adya Mecca: Ini Terspesial

foto-reporter

Reporter

foto-reporter

Editor

Silvy Riana Putri

google-image
(Paling kiri) Zaskia Adya Mecca bersama suami, Hanung Bramantyo, dan keempat buah hatinya. Instagram.com/@zaskiaadyamecca

(Paling kiri) Zaskia Adya Mecca bersama suami, Hanung Bramantyo, dan keempat buah hatinya. Instagram.com/@zaskiaadyamecca

IKLAN

CANTIKA.COM, Jakarta - Umat muslim menjalani Ramadan 2020 dalam suasana yang berbeda akibat pandemi Covid-19. Imbauan aktivitas di rumah saja ataupun karantina diri membuat kita beribadah di rumah bersama anggota keluarga. Kebersamaan itu dirasakan betul oleh aktris sekaligus ibu empat anak, Zaskia Adya Mecca.

Ia membagikan renungan singkat pada Jumat pagi, 22 Mei 2020, lewat unggahan  Instagram. Di awal Ramadan, ia tak menampik ada rasa sedih di hati karena tak bisa maksimal ibadah ke masjid, itikaf, tarawih berjamaah, buka puasa bersama di luar rumah hingga salat Idul Fitri.

Tapi kesedihan itu sirna setelah ia merasakan nikmatnya Ramadan di rumah saja akibat pandemi Covid-19.

"Tapi pas sudah menjalaninya justru buat saya Ramadhan ini TERSPECIAL sepanjang hidup bisa ibadah lebih khusyuk di rumah sama keluarga, shalat 5 waktu bersama mereka, suami semangat nambahin hafalan surat-surat untuk menjadi imam setiap saat," tulis aktris berusia 32 tahun itu.

Menurutnya, pikiran tak lagi terbagi antara mengurusi kegiatan duniawi seperti kerja dan rangkaian agenda buka puasa. Ia menikmati makan sahur dan buka puasa bersama keluarga tanpa tergesa-gesa. "Bener-bener hal yang gak mungkin terjadi kalau ga dalam situasi dipaksa dan terpaksa lockdown," jelasnya.

Ia memahami betul tak semua orang bisa melakukan hal yang sama seperti dirinya. Namun, ia mengajak untuk sama-sama melihat hikmah di balik setiap kejadian.

"Situasi ekonomi yang mendadak terhenti pun ga bisa dihindari, tapi kalau hanya melihat celah berkeluh kesah akan berat dan bisa membuat kita lupa bersyukur (naudzubillah).. lihat sisi lainnya, akan selalu ada hikmah dari setiap kejadian karna Allah lah sebaik-baiknya perencana," jelas istri Hanung Bramantyo ini.

Zaskia dan keluarga menjalani karantina diri selama pandemi Covid-19 di Yogyakarta, kampung halaman Hanung. Selama masa karantina itu, keluarga kecil itu kerap membagikan aktivitasnya lewat unggahan Instagram, termasuk membuat film pendek.

Iklan

Berita Terkait

Rekomendasi Artikel

"Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini."