Susi Pudjiastuti Cerita Aktivitas Anak Cucunya saat Karantina

foto-reporter

Reporter

foto-reporter

Editor

Silvy Riana Putri

google-image
Susi Pudjiastuti (Instagram/@susipudjiastuti115)

Susi Pudjiastuti (Instagram/@susipudjiastuti115)

IKLAN

CANTIKA.COM, Jakarta - Susi Pudjiastuti bersama keluarga tinggal di Pangandaran, Jawa Barat, selama pandemi Covid-19. Ia kerap membagikan kegiatannya selama karantina diri di rumah saja. Mulai dari memasak hasil laut dekat tempat tinggalnya, berkebun hingga bermain di pantai. Akhir pekan kemarin, Menteri Kelautan dan Perikanan Kabinet Kerja 2014-2019 ini menunjukkan aktivitas anak dan cucunya yang bersentuhan dengan alam.

Dalam unggahan video Instagram TV atau IGTV pada Ahad, 14 Juni 2020, Susi menunjukkan cucunya, Armand Hilman, sedang menyiapkan makanan untuk angsa, hewan peliharaan mereka. Armand yang memakai kaus putih itu tampak mengaduk rata bahan-bahan makanan di dalam baskom berukuran besar warna oranye.

"Itu ada nasi, sayuran, pisang, sama ubi jalar," kata Susi Pudjiastuti dalam video berdurasi 1 menit 58 detik itu. Sorenya, mereka akan menyiapkan makanan untuk Rusa.

Menurutnya, keikutsertaan anak dan cucunya dalam mengurusi hewan peliharaan mereka salah satu hikmah dari karantina akibat Covid-19. "Anak-anak belajar untuk melakukan hal-hal seperti ini. Close to nature. Close to animal, and learning to do anything. Kita namakan Armand Hilmansyah adalah chef untuk animal culinary," ungkapnya.

Kemudian video beralih Alvy Xavier dan Armand sedang membersihkan pohon yang merambat hingga ke atap rumah. Putra Susi yang berkaus kuning dipadu celana pendek hitam itu tampak naik ke atas tangga untuk menarik batang pohon, sementara Armand duduk di atas genteng sembari mengulurkan batang pohon tersebut.

"Salah satu hikmah Covid-19 untuk Alvy adalah belajar untuk naik tangga, beresin pohon-pohon yang merembet ke atap rumah. Yang kedua, kejar-kejar anak kambing yang lari ke sana ke mari untuk mendekati mamaknya (induknya) mau dikasih minum susu," jelasnya.

Pemilik Susi Air ini mengungkapkan ada hikmah lain dari keprihatinan pandemi Covid-19. Salah satu yang ia rasakan semakin mengakrabkan anggota keluarga saat berkegiatan di rumah saja, seperti bekerja dari rumah dan belajar dari rumah.

Iklan

Berita Terkait

Rekomendasi Artikel

"Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini."