CANTIKA.COM, Jakarta - Zaskia Adya Mecca genap berusia 33 tahun pada Selasa, 8 September 2020. Di hari ulang tahunnya, ia mendapat kejutan manis dari keluarga dan sahabatnya yang datang ke rumah dini hari tadi. Dari beberapa unggahan stories yang dibagikan ibu lima anak itu, mereka tampak asyik berbincang di meja makan bahan kayu.
Selain itu, di unggahan akun Instagram-nya, Zaskia menguntai ucapan terima kasih kepada suami tercinta, Hanung Bramantyo, yang memberi kejutan ulang tahun dengan menghadirkan kakak dan para sahabatnya dari Jakarta ke Yogyakarta. Zaskia sekeluarga memilih menetap sementara di Yogyakarta sejak pandemi Covid-19.
Baca Juga:
"Makanya pas membayangkan kali ini @hanungbramantyo akan kasi kado apa, barang apa, kok ku bayanginnya biasa aja.. ga pengen apa2... tapi pas taunya kasi kado dengan kirim kak @tasyanurmedina juga sahabat-sahabat @prilianurafrida @tiwurayie @dheagadiss @intanksm_ terasa luar biasa speechless dan emang ini yang ku pengenin," tulisnya.
Di usianya yang sekarang, aktris Lorong Waktu itu kian memahami arti waktu, sahabat, ketenangan batin, hingga keluarga. Sehubungan dengan arti keluarga, Zaskia menuliskan pesan haru kepada mamanya, Rafida Kamil. Ia kilas balik perjuangan sang mama yang telah melahirkannya 33 tahun lalu. Pesan menyentuh untuk mama menjadi unggahan pertama Zaskia di Instagram hari ini.
"Sosok yang 33 tahun lalu sedang berjuang antara hidup-matinya untuk mengantarkan ku lahir ke dunia ini... sepenuh hati dengan suka cita menyambut, memeluk, merawat sedemikian rupa dengan cintanya hingga ku ada saat ini, di titik ini," jelasnya di keterangan foto berdua dengan ibunda di suatu candi.
Dengan cinta kasih ibu yang tak bisa dibalas dengan apa pun juga, Zaskia pun tak berharap tak mengecewakan sang mama hingga saat ini. Ia pun berusaha menjadi anak berbakti agar bisa membatu mamanya di akhirat nanti.
"And here i am now, semoga tidak mengecewakan mama... setelah pengorbanan hidup matinya dulu, ku hanya bisa membalas dengan berusaha untuk jadi anak solehah supaya bisa menolong mama di akhirat kelak. Aamiiin , semoga Allah ridha... makasi mama @blessingseven selalu ada untuk ia sejak 33 tahun lalu sampai sekarang," tuturnya.