Resep Hari Ini: Sarapan dengan Mangga, Almond, Madu

foto-reporter

Reporter

foto-reporter

Editor

Rini Kustiani

google-image
Ilustrasi jus mangga (Pixabay.com)

Ilustrasi jus mangga (Pixabay.com)

IKLAN

CANTIKA.COM, Jakarta - Apa menu sarapan kamu hari ini? Nasi uduk, lontong sayur, ketoprak, atau segelas air putih saja? Yang jelas, sarapan menjadi asupan nutrisi pertama yang diserap tubuh sebelum beraktivitas.

Mengutip laman Taste, apabila kamu memutuskan sarapan dengan menu yang lebih sehat, pilihlah buah dengan kadar keasaman yang rendah. Contoh, semangka, lemon, kiwi, nanas, pepaya, dan mangga yang sudah matang. Buah-buahan itu dapat disantap langsung atau diolah menjadi jus.

Resep hari ini akan menghadirkan cara membuat jus mangga kaya nutrisi karena dicampur dengan almond dan madu. Tentu kandungan vitamin C cukup tinggi, banyak serat, ada asam lemak omega 6 dan omega 9 untuk meningkatkan daya ingat dan kinerja otak. Plus madu guna menjaga daya tahan tubuh.

Ilustrasi smoothie mangga, kacang almond dan madu. shutterstock.com


Berikut resep membuat jus mangga, almond, dan madu yang segar dan sehat untuk sarapan.

Bahan:

Cara membuat:

  • Kupas dan potong mangga.


  • Blender mangga, susu, yogurt, almond bubuk, madu, dan es batu hingga halus.


  • Sajikan.
Iklan

Berita Terkait

Rekomendasi Artikel

"Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini."