CANTIKA.COM, Jakarta - Oatmeal atau oat adalah salah satu jenis bahan makanan sehat kaya serat, vitamin, mineral, dan antioksidan. Makanan sarapan ini juga dikenal sebagai makanan sehat untuk jantung. Sejumlah studi memang memperlihatkan bahwa oatmeal memiliki banyak manfaat bagi kesehatan.
Beberapa manfaat oat di antaranya adalah membantu penurunan berat badan, menurunkan kadar gula dalam darah. Selain itu, oat juga merupakan salah satu makanan sehat untuk jantung karena bisa mengurangi risiko dari penyakit jantung.
Seperti telah diketahui, penyakit jantung adalah salah satu penyebab terbesar kematian di dunia. Salah satu faktor yang memicu penyakit ini adalah tingginya kolesterol dalam darah.
Sejumlah studi membuktikan bahwa serat beta-glucan dalam gandum efektif mengurangi kadar kolesterol total dan LDL. Beta-glucan dapat meningkatkan ekskresi empedu yang kaya kolesterol, sehingga mengurangi kadar kolesterol yang bersirkulasi dalam darah.
Oksidasi kolesterol LDL atau biasa dikenal dengan kolestrol jahat, yang terjadi ketika LDL bereaksi dengan radikal bebas, merupakan langkah penting lainnya dalam perkembangan penyakit jantung. Ini menghasilkan peradangan di arteri, merusak jaringan dan dapat meningkatkan risiko serangan jantung dan stroke.
Sebuah studi dari tahun 2004 melaporkan bahwa antioksidan dalam oat bekerja sama dengan vitamin C untuk mencegah oksidasi LDL.
Ada banyak cara untuk menyantap oat. Namun yang paling umum adalah menjadikannya semacam bubur. Buat kamu yang ingin mengonsumsi oat dengan lebih enak, kamu bisa mencoba resep overnight oat. Resep ini sangat mudah disiapkan dan bisa disantap setiap pagi.
Berikut tiga resep overnight oat yang mudah dan praktis.
Resep overnight oatmeal klasik
Bahan:
80 gram oat
120 ml susu
20 gram chia seed
Tambahan:
Yogurt (pilihan)
Ekstrak vanila (pilihan)
2-3 potong kurma sebagai pemanis (bisa diganti dengan pisang atau sirup maple)
Cara membuat:
1. Campurkan oat, susu, chia seed, dan tambahan lainnya, lalu aduk hingga merata
2. Tutup dan diamkan selama 4 jam dalam kulkas. Konsumsi untuk esok pagi.
Meski menggunakan bahan-bahan sederhana, overnight oat klasik kaya akan banyak nutrisi, dapat dibuat dalam jumlah besar. Kamu juga tidak memerlukan proses pemanasan makanan. Cukup campur bahan-bahannya, dinginkan semalaman, dan tambahkan taburan favorit di pagi hari.
Resep overnight oatmeal cokelat kacang
Cara membuat:
1. Siapkan overnight oat klasik.
2. Tambahkan 1-2 sendok makan bubuk cokelat. Diamkan semalaman di lemari pendingin.
3. Saat akan dikonsumsi pagi hari, tambahkan 2 sendok makan selai kacang rendah.
4. Tambahkan topping lain seperti stroberi, potongan kacang, atau butiran cokelat.
Kacang dan selai kacang memberikan tambahan lemak, sementara cokelat memberi fungsi antioksidan yang merupakan senyawa bermanfaat untuk melindungi tubuh dari penyakit.
Resep overnight oat tropical
Cara membuat:
1. Siapkan overnight oat klasik. Tapi ganti susu dan yogurt dengan santan dan yogurt kelapa.
2. Tambahkan parutan kelapa, mangga, nanas, dan kiwi sebagai topping.
3. Diamkan semalaman dalam kulkas.
Kamu juga bisa menggunakan buah-buahan kering, tetapi ingatlah untuk mengontrol porsi. Umumnya, porsi buah kering harus 2-3 kali lebih kecil dari porsi buah segar yang sama. Pilihlah buah kering tanpa pemanis dan bebas minyak sebagai tambahan overnight oat kesukaanmu.
Untuk kamu yang sibuk, overnight oat jadi pilihan sarapan yang mudah dibuat. Makanan sehat untuk jantung ini juga bisa divariasikan sesuai selera. Namun pastikan, kamu tidak terlalu banyak menambahkan gula atau pemanis lain agar manfaat baik bagi tubuh tidak hilang.
Baca juga: Selain Kaya Serat, Simak 3 Manfaat Sarapan Oatmeal
HEALTHLINE | MICHIGAN STATE UNIVERSITY