Happy Easter, Intip Foto Sosok Chelsea Islan Kecil yang Bikin Netizen Gemas

foto-reporter

Reporter

foto-reporter

Editor

Mitra Tarigan

google-image
Chelsea Islan saat kecil memakai kostum sapi diunggah pada 4 April 2021/Instagram

Chelsea Islan saat kecil memakai kostum sapi diunggah pada 4 April 2021/Instagram

IKLAN

CANTIKA.COM, Jakarta - Aktris Chelsea Islan mengunggah foto spesial di Hari Paskah. "Happy Easter Day! Selamat Hari Paskah bagi yang merayakan. Tuhan Memberkati Selalu. Happy Sunday," kata Chelsea di Instagram Storynya pada 4 April 2021.

Chelsea Islan (Instagram @chelseaislan)

Di feed, Chelsea pun mengunggah foto masa kecilnya yang sedang memakai kostum sapi. Kostum itu memperlihatkan Chelsea Islan yang mengenakan baju berbintik hitam dan putih. Pada kostum itu ada pula  warna merah untuk bagian telinga, serta merah di bagian perut. "Established 1995," kata Chelsea Islan dalam keterangan foto di Instagram pada 4 April 2021.

Ini bukan pertama kalinya, Chelsea Islan mengunggah foto masa kecilnya saat perayaan Hari Paskah. Pada 1 April 2018, Chelsea Islan pun mengunggah foto masa kecilnya yang sangat lucu.

Chelsea Islan kecil diunggah pada 1 April 2018/Instagram

Kala itu, Chelsea Islan mengenakan bando berwarna hijau dan orange. Ia pun menggunakan scarf berbunga di lehernya. Lengkap dengan poni dan lesung pipi, Chelsea kecil tersenyum menghadap kamera.

Baca: Ulang Tahun, Chelsea Islan Dapat Pesan Cinta Ini dari Kekasih

Sambil mengucapkan Selamat Hari Paskah kala itu, Chelsea memberikan alasan mengapa ia mengunggah foto lucunya. "Selamat Paskah! Semoga Hari Minggu Anda diberkahi. Aku memutuskan mengunggah foto ini karena ternyata aku benar-benar terlihat seperti sebuah telur. LOL (Lots of Laugh)," kata Chelsea Islan.

Kelucuan Chelsea Islan di masa kecil tentu saja memberikan reaksi netizen. Ernest Prakasa dalam komentarnya terlihat kaget dengan foto lucu itu. "Omaygaaaattt," kata Ernest.

Happy Easter!

Iklan

Berita Terkait

Rekomendasi Artikel

"Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini."