CANTIKA.COM, Jakarta - Lady Gaga akan bergabung dalam acara televisi Pangeran Harry dan Oprah Winfrey. Hal itu dilansir Reuters, Selasa 11 Mei 2021. Pangeran Harry dari Inggris dan Oprah Winfrey akan menayangkan serial dokumenter mengenai kesehatan mental bulan ini, beberapa yang berkontribusi meliputi penyanyi ternama Lady Gaga dan aktris Glenn Close.
Serial "The Me You Can't See" dibuat dan diproduksi oleh Harry dan Winfrey dan akan menampilkan kisah-kisah dari bintang tamu terkenal juga orang-orang lainnya di dunia mengenai kesehatan mental dan kesehatan emosional. Serial itu akan tayang di platform streaming Apple TV+ mulai 21 Mei.
Baca Juga:
Oprah Winfrey mengatakan dokumenter itu bertujuan memantik percakapan global dan membuat rasa malu saat membicarakan kesehatan mental berganti jadi kebijaksanaan dan kasih sayang.
Kontributor lain yang bergabung dalam serial ini termasuk pebasket DeMar DeRozan dari San Antonio Spurs dan Langston Galloway dari Phoenix Suns. "Sebagian besar kita memiliki trauma, kehilangan, kesedihan yang belum terselesaikan dan itu rasanya sangat personal," kata cucu Ratu Elizabeth itu dalam pernyataan, dikutip dari Reuters.
"Tapi tahun lalu menunjukkan bahwa kita menghadapi ini bersama, dan harapan saya serial ini menunjukkan ada kekuatan dalam kerentanan, hubungan dalam empati, dan kekuatan dalam kejujuran. "
Pangeran Harry sudah terang-terangan bicara soal perjuangannya mengenai kesehatan mental dan bergulat dengan kehilangan sang ibu, Putri Diana, yang meninggal akibat kecelakaan mobil di Paris pada 1997 ketika dia berusia 12 tahun.
Pada Maret, dia menjadi chief impact officer di BetterUp Inc, perusahaan kesehatan mental yang menyediakan layanan bantuan kesehatan mental untuk para pegawai. Serial televisi ini adalah salah satu yang dikerjakan Harry sejak dia dan istrinya, Meghan Markle, mundur dari tugas kerajaan dan pindah ke California untuk menempuh hidup baru.