Menu Buka Puasa bagi Kamu yang Sedang Diet, Kol Gulung Ragout

foto-reporter

Reporter

foto-reporter

Editor

Ecka Pramita

google-image
Menu berbuka puasa bagi yang sedang menjalani program diet/Foto: Tupperware

Menu berbuka puasa bagi yang sedang menjalani program diet/Foto: Tupperware

IKLAN

CANTIKA.COM, Jakarta - Jaga kesehatan Anda selama bulan Ramadan dengan mengonsumsi asupan makanan sehat dan bergizi. Salah satu yang bisa jadi pilihan untuk menu buka puasa bagi yang sedang menjalani program diet ialah hidangan dari sayuran dan protein nabati.

Ada banyak resep makanan sehat yang bisa Anda coba untuk menu buka puasa di bulan Ramadan. Berikut dua kreasi resep menu buka puasa untuk program diet dari Tupperware:

1. Kol Gulung Ragout

Bahan untuk 10 porsi

10 lembar Kol, rebus matang
2 sdm Margarine
½ buah Bawang Bombay, potong-potong
2 siung Bawang putih, potong dua
100 gr Daging giling
1 buah Wortel, cincang kasar
50 gr Kacang polong Garam
Secukupnya Garam, merica bubuk, gula pasir
1 sdm Tepung terigu
100 ml Susu cair

Cara membuat

1. Masukkan bawang Bombay dan bawang putih kedalam Turbo Chopper, lalu proses hingga halus.
2. Masukkan daging giling, wortel dan kacang polong, aduk hingga rata.
Panaskan margarin, masukkan campuran daging, masak hingga daging berubah warna.
3. Masukkan garam, merica bubuk dan gula pasir, aduk rata. Masukkan tepung terigu aduk rata.
4. susu cair, masak hingga matang dan kental. Angkat. Ambil selembar kol, lalu beri satu sendok makan ragout, lipat lalu gulung hingga rapih. Sajikan.

2. Burger Tempe

Burger tempe bisa menjadi alternatif menu buka puasa bagi yang sedang menjalankan program diet/Foto:

Bahan untuk 1 porsi

Patty tempe 

250 gr tempe, potong dadu dan kukus dengan Steam It
1 buah bawang Bombay, potong dadu
3 siung bawang putih, belah dua
1 butir telur, kocok lepas
50 gr tepung roti
1 sdt garam
½ sdt gula
1/8 sdt merica bubuk

Bun nasi

Nasi putih pulen, secukupnya

Cara membuat

1. Giling tempe, bawang Bombay, dan bawang putih dengan Fusion Master Mincer menggunakan mincer disc halus.
2. Campurkan telur, tepung roti, garam, gula, dan merica di Mixing Bowl lalu tambahkan gilingan tempe, aduk hingga rata.
3. Cetak dengan Burger Press lalu grill patty tempe di TChef Fry Pan yang telah diolesi sedikit minyak dan dipanaskan hingga matang. Sisihkan.
4. Cetak nasi menggunakan Burger Press lalu grill di atas TChef Fry Pan hingga kecoklatan.
5. Susun burger tempe dan sajikan dengan bahan pelengkap sesuai selera.

Bagaimana, cocok bukan untuk menu buka puasa bagi kamu yang sedang diet.

Baca: Menu Buka Puasa Pertama Mayangsari, Ada Kurma, Gorengan hingga Kolak

Iklan

Berita Terkait

Rekomendasi Artikel

"Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini."