Kim Kardashian Ungkap Alasan Rebranding KKW Beauty & KKW Fragrance

foto-reporter

Reporter

foto-reporter

Editor

Silvy Riana Putri

google-image
Kim Kardashian mengumumkan kolaborasi merek pakaian dalamnya, SKIMS dan Fendi. Instagram.com/@kimkardashian

Kim Kardashian mengumumkan kolaborasi merek pakaian dalamnya, SKIMS dan Fendi. Instagram.com/@kimkardashian

IKLAN

CANTIKA.COM, Jakarta - Bintang reality show asal Amerika Serikat, Kim Kardashian ungkap alasan sebenarnya mengubah citra atau rebranding lini kecantikannya, KKW Beauty dan KKW Fragrance. Ia menegaskan rebranding tersebut tak ada hubungannya dengan perpisahannya dari Kanye West.

Banyak pengamat berspekulasi bahwa pendiri Skims itu ingin menghapus huruf "W" dari KKW. Seperti diketahui saat menikah dengan Kanye West, Kim menyandang nama Kim Kardashian West atau KKW. Pada Maret silam, di akun media sosialnya, adik Kourtney Kardashian itu menghapus nama belakang West setelah dinyatakan lajang secara hukum.

“Semua orang berpikir seperti, 'Ya Tuhan, itu hanya untuk menghilangkan huruf 'W','” katanya saat berbincang dengan Amanda Hirsch, pembawa acara podcast "Not Skinny But Not Fat” yang tayang pada Selasa, 12 April 2022.

“Yang benar-benar ingin saya lakukan adalah, saya merasa sangat buruk bahwa pelanggan harus pergi dari KKW Beauty, kemudian pergi ke KKW Skin, kemudian pergi ke KKW Fragrance — itu adalah biaya pengiriman di tiga situs web yang berbeda. Dan aku merasa sangat buruk. Dan kemudian Skims, Anda tahu apa yang saya maksud? Jadi, saya ingin satu merek kecantikan saja,” jelasnya.

Kim Kardashian meluncurkan merek KKW Beauty dan KKW Fragrance pada tahun 2017 ditambah mengumumkan lini perawatan kulit yang akan datang, namun belum diluncurkan. Akan tetapi, pada tahun 2021, ia menutupnya dan baru-baru ini mengumumkan bahwa lini wewangian dan riasannya akan diubah citranya.

Kim juga menambahkan rebranding membuatnya bersemangat untuk memulai dari awal. "Ini seperti memulai merek saya sendiri ... itu membuat saya sangat bahagia. Ini seperti, saya suka proses semuanya untuk memulai sesuatu yang baru,” ucap ibu empat anak itu.

Di sisi lain, seorang sumber mengatakan kepada Page Six Style pada Juli 2021 bahwa West membantu dengan rebranding.

Pada awal April ini, Kim Kardashian sudah bagikan pernyataan rebranding di Instagram Stories-nya.

“Pada 1 Mei tengah malam, @KKWfragrance akan menutup situs web sehingga kami dapat meluncurkan kembali wewangian di masa mendatang dengan nama baru — dan di bawah toko web baru tempat kalian dapat membeli dari semua kategori kecantikan di bawah satu situs,” tulis Kardashian dalam sebuah pernyataan yang diunggah ke Instagram Stories-nya pada hari Jumat, 1 April 2022.

Sang maestro kecantikan menambahkan, “Terima kasih dari lubuk hati saya atas kesetiaan dan cinta Anda selama beberapa tahun terakhir ini. Saya tidak sabar untuk memperkenalkan Anda ke bab berikutnya dari perjalanan wewangian saya - saya berjanji saya tidak akan pergi terlalu lama.

Kim Kardashian juga mengungkapkan bahwa ia mencurahkan perhatian penuh untuk rebranding ini. “Saya mencurahkan hati dan jiwa saya ke dalam setiap botol, dan saya sangat bangga dengan setiap produk dan kolaborasi KKW Fragrance yang telah kami luncurkan sejak Crystal Gardenia pada 2017,” ungkapnya, merujuk pada aroma pertama merek wewangian tersebut.

Baca juga: Raih Penghargaan Fashion Award, Kim Kardashian Ucap Terima Kasih pada Kanye West

Iklan

Berita Terkait

Rekomendasi Artikel

"Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini."