CANTIKA.COM, Jakarta - Awareness terhadap pentingnya penggunaan sunscreen meningkat beberapa tahun ini. Semakin banyak orang sadar bahwa untuk merawat kulit secara optimal dan mencegah penuaan dini, harus dimulai dengan penggunaan sunscreen setiap harinya, sebagai salah satu tips merawat kulit.
Dermatologist Claudia Christin mengungkapkan efek buruk serta akumulatif dari sinar UV seperti kerutan, hyperpigmentation, bisa dihindari dengan penggunaan sunscreen setiap harinya. "Efeknya mungkin tidak terlihat dalam beberapa minggu atau bulan, namun pasti akan terlihat dalam beberapa tahun ke depan. Karena pada dasarnya sunscreen is a long-term skin investment,” ucapnya dalam Intimate Gathering Anessa, Rabu, 12 April 2022.
Namun di satu sisi, menurut Claudia, sayangnya untuk menemukan produk tabir surya yang nyaman serta proteksi yang optimal bukanlah hal yang mudah, terutama di Indonesia dengan iklim tropis dan suhu yang panas. Faktor gesekan, kelembaban, dan juga keringat bisa mempengaruhi proteksi dari sunscreen.
Dalam acara tersebut, ia juga sempat memberikan tips bagaimana kriteria sunscreen yang baik dan cara menggunakannya dengan tepat. Sunscreen yang baik adalah sunscreen dengan perlindungan minimal SPF 30, serta memiliki broad spectrum protection yang dapat melindungi dari UVA, UVB atau bahkan blue light.
"Selain itu, sunscreen juga harus memiliki tekstur yang nyaman dan ketahanan yang baik. Jumlah penggunaan yang dianjurkan adalah sebanyak dua jari, meliputi wajah dan leher, serta pengaplikasian ulang setiap 2-3 jam untuk perlindungan optimal,” tambahnya.
Inovasi teknologi terbaru dari Anessa ini pun diapresiasi oleh Claudia sebagai seorang dermatologist. Menurutnya inovasi teknologi dari Anessa yang memiliki proteksi terhadap panas, air, keringat, lembab, dan tahan gesekan serta memiliki berbagai varian produk yang disesuaikan dengan kondisi kulit wajah ini yang menjadikan Anessa menjadikan produk sunscreen sangat cocok dipakai untuk kulit Indonesia, terlebih lagi saat ini mulai banyak masyarakat Indonesia yang mulai kembali beraktivitas dalam kondisi dan cuaca Indonesia yang panas dan berlembab.
Oleh karena itu, berangkat dari latar belakang serta ingin menjadi solusi dalam menjawab persoalan masyarakat Indonesia yang masih susah menemukan produk sunscreen yang sesuai dengan kondisi dan cuaca pada saat pandemi, Anessa “Ultimate Beauty Sunscreen” yang telah menjadi No. 1 sunscreen di Jepang selama 20 tahun berturut-turut hadir hingga saat ini sebagai Ultimate Partner untuk menemani segala aktivitas dibawah sinar matahari.
Anessa terus berinovasi dan melakukan penelitian selama 100 tahun sejak 1923 agar setiap orang tidak akan takut untuk melakukan aktivitas apapun di bawah sinar matahari. Di tahun 2022, Anessa hadir dengan inovasi teknologi perlindungan terbaru baru yang tentunya disesuaikan dengan kondisi dan cuaca di Indonesia.
Baca: Alasan Nadine Chandrawinata Rutin Pakai Suncreen Sejak Kecil