CANTIKA.COM, Jakarta - Penyanyi sekaligus aktris, Cynthia Lamusu bagikan dua menu diet sehat di Instagram pribadinya yang cocok dicoba untuk menjaga kesehatan tubuh.
Bagi Cynthia, diet yang dilakukannya merupakan cara untuk menjaga pola makan sehat dengan menghindari makanan yang mengandung tepung-tepungan.
Namun tidak perlu khawatir, bagi kamy yang juga sedang menjalani diet dan ingin menjaga pola makan yang benar, ada beberapa menu sehat Cynthia Lamusu diet yang dapat dicoba.
1. Pancake Oat
Bahan:
1 cangkir rolled oat
1 butir telur
3 sdm Mix Nuts dan seeds
Unsalted butter untuk memasak
Bumbu:
Nutritional yeast secukupnya (+/- setengah sendok teh)
Bawang putih bubuk secukupnya
Oregano atau italian herbs secukupnya
Parsley secukupnya
Garam secukupnya
Gula kelapa sedikit
Air es secukupnya.
Cara Membuat:
1. Pakai Food Processor haluskan masukkan bahan satu persatu, mulai dari Oat, Mix nuts and seeds ,terakhir telur
2. Masukkan semua bumbu, terakhir air es, atur tekstur jangan sampai terlalu cair.
3. Blend semua jadi satu sampai adonan tercampur rata.
4. Olesi Pan dengan butter.
5. Tuangkan adonan secukupnya, Bolak balik sampai matang
6. Angkat. Sajikan bersama sayuran dan menu protein.
2. Red Rice With Mushroom Pizza
Bahan:
5 sdm Nasi Merah, 1 butir telur, 4 jamur Champignon (cuci dan iris tipis), Segenggam daun bayam.
Bumbu:
2 siung bawang putih cincang
1 sdt Kaldu ayam bubuk
1 sdt Nutritional Yeast
1/2 sdt bawang putih bubuk
1/2 sdt Italian Herb
1 sdt Parsley
1 kotak Creme Cheese
Keju, garam, dan air secukupnya
Margarin untuk memasak
Cara Membuat:
Campur Nasi merah dengan telur tambahkan kaldu ayam, nutritional yeast, bawang putih bubuk dan garam secukupnya. Aduk rata.
Tumis bawang putih, lalu masukkan Jamur
Masak sampai 1/2 matang
Masukkan Cream Cheese lalu tuang sedikit air.
Masukkan Bayam. (Masak jangan sampai bayam layu)
Tambahkan bumbu Italian herbs. Aduk rata angkat
Panaskan Pan Anti lengket, lalu olesi dengan margarin
Tuang Adonan Nasi Merah dan telur bentuk bulat (seperti pizza) Agak tipis.
Masak dengan api kecil, tunggu sampai 1/2 matang, lalu tuangkan dengan merata Jamur spinach di atas permukaan nasi merah.
Taburi atasnya dengan Parsley dan keju
Kalau mau lebih agak garing, masak lagi di airfryer atau oven dengan panas sedang selama 5 menit.
Angkat dan Sajikan.
Selamat mencoba! Semoga kreasi resep menu diet ala Cynthia Lamusu berikut ini bisa menjadi inspirasi kamu.
Baca: Turunkan Berat Badan 20 Kilogram, Cynthia Lamusu: Lebih Sehat dan Bahagia
WIBI PUTRI R.