CANTIKA.COM, Jakarta - Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan dan istri Fery Farhati tengah berbahagia sekaligus terharu telah melepas putri mereka, Mutiara Baswedan dengan pria pilihannya sendiri. Anies mengungkapkan perasannya melalui laman Instagram Reels, Sabtu, 30 Juli 2022.
"Ada dua hal yang saya tahu pasti. Dia dikirim ke sini dari surga dan dia adalah putri kecil Ayah. Syair itu menancap ke telinga. Terdengar saat sedang di sebuah toko penjual mainan anak, bulan Mei 1997, di dekat College Park, Maryland, Amerika Serikat. Judul lagunya Butterfly Kisses," tulisnya.
Anies melanjutkan cerita, jika beberapa hari sebelumnya Mutiara Baswedan atau akrab disapa Tia lahir. Ayahnya sedang kuliah Master di Univ of Maryland Amerika dan ibunya, @fery.farhati, di Indonesia melahirkan anak pertama.
Jauh dari tanah air, ayah baru itu merasakan kerinduan yang luar biasa, cuma bisa mendengar tangisan bayi itu lewat telepon dan baru bisa lihat fotonya lewat email beberapa hari kemudian. Sore itu, pulang dari toko tadi naik sepeda sambil bawa mainan untuk bayi pertamanya. Ada bahagia tersendiri walau belum tahu kapan mainan itu bisa diberikan.
"Alhamdulillah, dapat tambahan beasiswa sehingga setahun kemudian Fery dan Tia bisa menyusul ke Amerika. Hidup saat itu serba pas-pasan. Tia tumbuh sebagai anak yang semua mainannya adalah mainan bekas, hampir semua pakaiannya adalah pakaian bekas. Kami memang harus serba irit. Tapi ia selalu tampil ceria, percaya diri, menyapa semua dengan senyum dan lesung pipi seperti ibunya," ungkapnya.
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan melakukan ijab kabul saat akad nikah putri sulungnya, Mutiara Annisa Baswedan, di Candi Bentar Putri Duyung, Ancol, Jakarta Utara, Jumat, 29 Juli 2022. Dok. Istimewa
Mengutip syair lagu itu, “Semua waktu yang berharga. Seperti angin, tahun-tahun berlalu. Kupu-kupu yang berharga. Kepakkan sayapmu dan terbang. Dia akan mengganti namanya hari ini. Dia akan membuat janji dan aku akan memberikannya. Berdiri di kamar pengantin hanya menatapnya.”
Anies merasa jika waktu berjalan amat cepat. Kini ia telah siap menempuh perjalanan barunya. Hari ini ia berjalan ke masa depan bersama Ali, menikah dengan pria pilihannya. Hingga Kamis malam rutinitas Tia adalah sama. Menunggu ayahnya pulang tiap malam. Mendengarkan cerita dari ayahnya. Memeluk ayahnya tiap pagi, malam, dan kapanpun ia bisa. Ia mengalirkan cinta dan kasih sebagaimana ibunya mencontohkan.
“Dia terlihat seperti Mamanya. Sedikit lagi setiap hari. Satu bagian wanita, bagian lainnya gadis. Kami semua bahagia, mendoakan. Insya Allah Tia dan Ali terus bahagia, terus dalam keberkahan Allah SWT. Saya tidak bisa meminta lebih kepada Tuhan, kawan, inilah cinta. Aku tahu aku harus melepaskannya, tapi aku akan selalu ingat: setiap pelukan di pagi hari dan ciuman kupu-kupu di malam hari…”
Baca: Resmi Menikah, Mutiara Baswedan Anggun Berkebaya Putih