Pangeran Harry-Meghan Markle Kembali ke California Sehari Setelah Pemakaman Ratu Elizabeth II

foto-reporter

Reporter

foto-reporter

Editor

Silvy Riana Putri

google-image
Pangeran Harry, Duke of Sussex dan Meghan Markle, Duchess of Sussex, menangis saat menghadiri pemakaman kenegaraan Ratu Elizabeth di London, Inggris, 19 September 2022. Pakar bahasa tubuh Adrianne Carter, dari The Face Whisperer, mengkritik mantan aktris tersebut mempertanyakan apakah pipi basah itu disebabkan oleh air mata buaya. REUTERS/Toby Melville

Pangeran Harry, Duke of Sussex dan Meghan Markle, Duchess of Sussex, menangis saat menghadiri pemakaman kenegaraan Ratu Elizabeth di London, Inggris, 19 September 2022. Pakar bahasa tubuh Adrianne Carter, dari The Face Whisperer, mengkritik mantan aktris tersebut mempertanyakan apakah pipi basah itu disebabkan oleh air mata buaya. REUTERS/Toby Melville

IKLAN

CANTIKA.COM, JakartaPangeran Harry dan istrinya, Meghan Markle, telah kembali ke California, Amerika Serikat, setelah masa berkabung atas kematian nenek buyutnya, Ratu Elizabeth II. Duke dan Duchess of Sussex meninggalkan Inggris pada hari Selasa, 20 September 2022, satu hari setelah mereka menghadiri upacara pemakaman mendiang raja.

Sebelum kembali ke California, Meghan Markle dikabarkan minta waktu bercakap-cakap dengan Raja Charles. Sepertinya, keinganan tersebut belum bisa terlaksana.

Selama Harry dan Markle di Inggris, kedua buah hatinya, Archie, 3, dan Lilibet, 1, tinggal bersama ibu Markle, Doria Ragland.

Harry, 38, dan Meghan, 41, pindah ke kota pantai setelah mundur sebagai anggota senior keluarga Kerajaan Inggris pada awal 2020.

Selama rangkaian prosesi menuju pemakaman Ratu, semua mata tertuju pada pasangan itu. Mulai dari interaksi menegangkan di publik bersama Pangeran William dan Kate Middleton hingga pengaturan tempat duduk terpisah di pemakaman kenegaraan.

Saat pemakaman Ratu, Markle menunjukkan dukungan lewat diam kepada suaminya, menurut pakar bahasa tubuh dan penulis Judi James kepada Page Six secara eksklusif.

“Dia sepertinya menawarkan kelanjutan dari dukungan diam-diam itu kepada suaminya sambil duduk dan berjalan dengan ekspresi bermartabat yang diwarnai dengan kesedihan,” katanya.

Keduanya juga mengekspresikan kesedihan dengan cara berbeda. Meghan Markle terlihat meneteskan air mata, sementara Pangeran Harry mencoba tidak menangis. Meski beberapa kali, adik Pangeran William itu menguatkan dirinya lewat gerakan kedipan mata, bergoyang dari sisi ke sisi, dan gerakan bahu yang dia lakukan sebelumnya untuk menguatkan dirinya secara emosional.

PAGE SIX

Baca juga: Meghan Markle dan Pangeran Harry ke Inggris pada September 2022, Berikut Agendanya

Halo Sahabat Cantika, Yuk Update Informasi dan Inspirasi Perempuan di Telegram Cantika

Iklan

Berita Terkait

Rekomendasi Artikel

"Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini."