20 Rekomendasi Film Komedi Indonesia, Terbaik dan Paling Kocak

foto-reporter

Reporter

foto-reporter

Editor

Ecka Pramita

google-image
Poster film Cek Toko Sebelah 2. Dok. Starvision

Poster film Cek Toko Sebelah 2. Dok. Starvision

IKLAN

CANTIKA.COM, Jakarta - Film yang cocok untuk dinikmati bersama keluarga adalah yang bergenre komedi. Karena bisa ditonton oleh semua anggota keluarga tanpa batasan usia dan dapat menyegarkan pikiran. 

Tidak perlu mencari film komedi buatan luar negeri, produksi dari Indonesia pun sudah banyak macamnya dan pastinya lebih lucu lho. Berikut 20 rekomendasi film komedi Indonesia, terbaik dan paling kocak versi Cantika. 

1. Ngeri-ngeri Sedap

Poster film Ngeri-ngeri Sedap. Foto: Imajinari.

Rekomendasi film komedi Indonesia terbaru tahun 2022 dan dapat ditonton di Netflix adalah Ngeri-ngeri sedap. Menceritakan tentang pasangan suami istri dari suku Batak dan berpura-pura hendak bercerai agar anak-anak mereka yang sudah lama merantau bisa pulang ke kampung halaman mereka. 

Meskipun ceritanya tentang konflik drama keluarga, namun film ini banyak unsur komedinya. Hal ini karena didukung oleh latar belakang pemainnya yang merupakan para komedian ternama seperti Boris Bokir, Tika Panggabean, Indra jegel, Gita Bhebhita dan Lolox.  

Jadi, selain kamu terhibur dengan aksi kocak mereka, kamu juga akan mendapat banyak pesan berharga di dalamnya. Cocok bukan menjadi pilihan tontonan untuk bersantai dengan keluarga? 

2. Cek Toko Sebelah 2

Laura Basuki dan Ernest Prakasa dalam film Cek Toko Sebelah 2 . Dok. Starvision

Film komedi Indonesia terbaru tahun 2022 yang sedang tayang di Bioskop adalah Cek Toko Sebelah 2. Film ini merupakan sekuel kedua dari Cek Toko Sebelah yang pertama kali diproduksi pada tahun 2016 dan saat ini bisa ditonton di Netflix. 

Cek Toko Sebelah merupakan drama komedi dari keluarga Tionghoa dengan seorang ayah bernama Koh Afuk dan kedua anaknya yaitu Erwin dan Yohan, dibintangi oleh Dion Wiyoko dan Ernest Prakasa. 

Setelah pada sekuel pertama, menceritakan tentang keharmonisan keluarganya yang terganggu karena Koh Afuk jatuh sakit. Kini pada sekuel kedua lebih fokus kepada cerita Erwin dan Yohan dengan pasangannya masing-masing. 

Banyak pemain pendukung yang berlatar belakang para stand up komedian yang membuat film ini penuh adegan mengandung gelak tawa. Tidak percaya? kamu boleh langsung untuk melihat trailernya di Youtube atau menonton sekuel pertamanya terlebih dahulu. 

3. Orang Kaya Baru

Film Orang Kaya Baru. youtube.com

Orang Kaya Baru atau OKB menjadi salah satu film komedi terlucu di Indonesia versi Cantika.  Menceritakan tentang satu keluarga miskin yang tiba-tiba saja mendadak mendapat banyak uang warisan dari ayahnya yang telah meninggal dan ternyata selama ini membohongi mereka karena telah berpura-pura menjadi orang miskin.

Lucunya adegan dari para pemainnya seperti Raline Shah, Cut Mini, Derby Romero dan Fatih Unru sangat natural memerankan sosok orang kaya baru yang sangat norak karena sebelumnya terbiasa hidup dalam kesusahan. Namun aksi kocak mereka sebagai OKB tiba-tiba harus terhenti karena ternyata harta peninggalan ayah mereka hampir habis.

4. Hangout

Film Hangout/Foto: Instagram/Ap Lovers

Hangout merupakan film komedi karya dari salah satu penulis dan stand up comedian ternama yaitu Raditya Dika. Hangout bercerita tentang 9 orang publik figur yang menerima undangan untuk mengunjungi sebuah pulau terpencil. Namun mereka tiba-tiba saja terjebak bersama seorang pembunuh misterius yang memburu mereka. 

Semua pemeran film ini menggunakan nama asli mereka sendiri seperti di antaranya ada Prilly Latuconsina, Raditya Dika, Titi Kamal, Soleh Solihun, Gading Marten dan masih banyak yang lainnya.  Meskipun ceritanya seram, namun komedinya tetap ada dalam tiap adegannya. Contohnya terdapat salah satu adegan Prilly Latuconsina yang tiba-tiba saja melolong seperti serigala karena terlalu terbawa suasana saat masih syuting sinetron Ganteng-ganteng Serigala. Kamu dapat menonton Hangout di Netflix. 

5. Ali & Ratu Ratu Queens

Ali & Ratu Ratu Queens. Netflix.

Ali & Ratu Ratu Queens menjadi salah satu film lucu Indonesia versi Cantika. Menceritakan kisah seorang anak bernama Ali, diperankan oleh Iqbaal Ramadhan yang harus pergi ke New York setelah ayahnya meninggal untuk mencari ibu kandungnya yang sudah lama berpisah dengannya.

Pencarian Ali untuk menemukan ibunya dibantu oleh empat orang ibu-ibu rempong dan juga kocak seperti Biyah, Prity, Chinta, dan Ance dengan keadaan kondisi finansial dan pekerjaan yang sulit namun tetap bisa menertawakan keadannya tersebut. Berhasilkah Ali menemukan ibu kandungan dengan bantuan mereka? Kamu dapat menonton aksi mereka di Netflix.

6. Mekah I’m Coming

Film Mekah Im Coming/Foto: Instagram/Rizky Nazar

Mekah I’m Coming merupakan film Indonesia genre komedi yang tidak boleh dilewatkan dan bisa ditonton di Disney + Hotstar. Bercerita tentang kisah cinta Eddy (Rizky Nazar) dan Eny (Michelle Ziudith)  yang harus terhalang restu dari orangtua Eny karena Eddy belum naik haji. 

Akhirnya untuk menyelamatkan hubungannya, Eddy berangkat naik haji. Namun sayangnya Eddy justru terlantar di Kota karena telah tertipu agen ibadah haji bodong. Lucunya ternyata Eddy tidak sendiri, dia banyak bertemu korban tipu lainnya. 

Eddy dibantu teman di kota membantunya agar Eddy tetap terlihat jadi untuk pergi haji. Seperti membantu Eddy mengedit fotonya sedang berfoto dengan unta serta editan lainnya dan juga mengirim oleh-oleh untuk orang di kampungnya yang padahal itu semua dia dapatkan hanya dari Tanah Abang. 

7. Insya Allah Sah

Film Insya Allah Sah/Foto: Instagram/Box Office

Pilihan film Indonesia yang lucu lainnya adalah Insya Allah Sah. Berkisah tentang dua orang pasangan bernama Silvi dan Dion yang berjuang untuk mewujudkan pernikahan impian yang sah di mata tuhan. Perjuangan mereka berdua dibantu oleh Raka (Pandji Pragiwaksono) yang mempunyai karakter sangat lugu, alim tetapi juga aneh. 

Peran Raka di film inilah yang menghidupkan cerita karena Raka terus mengganggu Silvi dengan tingkah ajaibnya yang mengundang banyak tawa. Insya Allah Sah dapat ditonton di Disney + Hotstar dan sudah ada sekuel keduanya juga.

8. Warkop DKI Reborn : Jangkrik Boss! Part 1

Film Warkop DKI Reborn/Foto: Instagram/Wdki Reborn

Film komedi terbaik di Indonesia dengan cerita yang melegenda adalah Warkop DKI Reborn. Warkop DKI merupakan grup lawak yaitu Dono, Kasino dan Indro yang debut pada tahun 1980 an dengan banyak judul serial kocak yang pastinya sudah tidak asing untuk kalian. 

Alasan itulah yang membuat terciptanya Warkop DKI Reborn part 1 hingga part 4. Pada bagian satu ini, menceritakan tentang Dono, Kasino dan Indro yang kembali beraksi di tengah hiruk pikuknya Jakarta. Mereka bertiga berperan sebagai personel dalam sebuah lembaga bernama CHIIPS. Warkop DKI Reborn bisa kamu tonton di Disney + Hotstar.

9. Bajaj Bajuri The Movie

Film Bajaj Bajuri the Movie/Foto: Instagram/Ricky Harun

Film komedi Indonesia terbaik lainnya ada Bajaj Bajuri The Movie. Film ini terinspirasi dari Sitkom Bajaj Bajuri yang disiarkan salah satu stasiun televisi pada tahun 2002. Film ini menceritakan tentang Bajuri, seorang supir Bajaj yang baru saja mendapatkan banyak warisan dari orang tuanya namun harus mendapati banyak masalah setelahnya. 

Bajaj Bajuri menjadi lucu karena terdapat peran Emak yaitu mertua bajuri yang dikenal sangat galak dan Oneng, istri Bajuri yang terlalu polos dan sedikit lambat dalam berpikir sehingga tingkahnya mengundang gelak tawa. Terdapat pemeran pendukung lainnya seperti Soleh, Sahili dan Ucup yang membuat film ini semakin lucu. Bajaj Bajuri dapat disaksikan di Disney + Hotstar.

10. My Stupid Boss
Buku My Stupid Boss versi novel grafis yang diluncurkan menjelang penayangan filmnya. TEMPO/Nunuy Nurhayati     

My Stupid Boss merupakan salah satu film komedi terbaik pada tahun 2016. Cerita ini bermula pada saat Diana (Bunga Citra Lestari) pindah bekerja ke Kuala Lumpur dan bekerja sebagai sekretaris pada sebuah perusahaan pabrik besi. 

Siapa sangka ternyata dia harus berhadapan dengan seorang boss yaitu Boss Man (Reza Rahadian) yang mempunyai banyak kelakuan ajaib yang membuat dirinya dan juga karyawan lainnya geleng-geleng kepala. Film ini tersedia di Netflix dan juga sudah ada sekuel keduanya.  

11. Get Married
Artis Nirina Zubir pemeran Mae dalam film 99 Persen Muhrim Get Married 5 saat menghadiri preview filmnya di Epicentrum XXI Kuningan Jakarta, 28 Juli 2015. Film 99Persen Muhrim Get Married 5 merupakan film sequel dengan genre drama komedi yang dibumbuhi religi. TEMPO/Nurdiansah

Get Married bercerita tentang persahabatan Mae, Eman, Beni, dan Guntoro yang hidup dalam sebuah perkampungan dan hidupnya hanya asik bermain tanpa mau bekerja. Sampai akhirnya orang tua Mae (Nirina Zubir) berniat untuk menjodohkan anaknya agar mempunyai masa depan yang cerah. 

Aksi kocak dari film ini di mana Eman, Beni dan Guntoro selalu menghalangi setiap laki-laki yang datang untuk dijodohkan untuk Mae dengan berbagai cara yang tidak tertebak. Hal itu tentunya semua dilakukan atas perintah dari Mae. Sampai akhirnya datang satu laki-laki tampan yang sesuai idamannya dan akhirnya mampu meluluhkan hatinya. Cerita kelucuan Mae dan ketiga sahabatnya berlanjut sampai lima sekuel dan  ditonton di Disney + Hotstar.

12. Terlalu Tampan
 Film garapan Visinema Pictures, Terlalu Tampan mulai tayang di bioskop tanah air.      

Biasanya jika terlahir tampan pastilah orang akan merasa bersyukur bukan? Namun bagi Mas Kulin, ketampanannya merupakan kutukan. Dalam film ini Mas Kulin (Ari Irham), selalu takut untuk keluar rumah bahkan hanya untuk bersekolah. Karena jika dia menunjukkan ketampanannya, maka akan terjadi kekacauan besar. 

Namun lambat laun akhirnya dia mulai memberanikan diri untuk keluar rumah dan berinteraksi dengan orang lain hingga ia bisa jatuh cinta dengan seorang gadis yang justru tidak menganggapnya tampan sama sekali. Salah satu adegan kocak dari film ini adalah ketika Mas Kulin keluar rumah menggunakan helm dan harus dipaksa untuk membukanya ketika sedang berada di sekolah khusus wanita, lalu ketika dia membukanya, semua gadis menggila karena tidak kuat untuk melihat ketampanannya. Terlalu Tampan dapat kamu saksikan di Netflix. 

13. Kapan Kawin?
Film Kapan Kawin/Foto: Instagram/Wildan Ahmad

Kapan Kawin juga termasuk ke dalam daftar film komedi Indonesia yang ada di Netflix. Sesuai dengan judulnya, cerita ini tentang seorang wanita karir sukses yang selalu dituntut untuk segera menikah bernama Dinda, karena usianya sudah melewati umur 30 tahun. 

Sampai akhirnya Dinda menyewa pacar sewaan bernama Satrio (Reza Rahadian) yang merupakan seorang aktor teater. Bukannya masalah dapat terselesaikan, justru Dinda mendapat masalah karena Satrio sangat aneh dan tidak seperti orang normal pada umumnya. Banyak tingkah Satrio yang menyebalkan dan itu justru membuat banyak penonton merasa lucu karena tingkahnya. 

14. Laundry Show
 Artis pemeran film Laundry Show, Gisella Anastasia berpose saat sesi foto dalam kunjungannya ke Museum Galeri Foto Jurnalistik Antara (GFJA) di Jakarta, Selasa, 8 Januari 2019. Kunjungan tersebut dalam rangka promosi film Laundry Show yang akan tayang secara serentak di bioskop pada 7 Februari mendatang. ANTARA/Rivan Awal Lingga    

Jika kamu menyukai film genre komedi romantis maka Laundry Show sangat tepat untuk dijadikan pilihan. Mengisahkan tentang Uki (Boy William) pengusaha bisnis laundry pakaian yang harus dihadapkan dengan saingan bisnisnya yaitu Agustina yang tempat laundrynya juga berdekatan dengan milik Uki. 

Akhirnya terjadi persaingan usaha antara mereka berdua dan tak lupa dengan tingkah jenaka para pegawainya yang punya berbagai macam kepribadian yang di antaranya diperankan oleh Opie Kumis, Ence Bagus, Aming, Indra jegel yang memang berlatar belakang seorang pelawak handal. Jadi, dijamin kamu tidak akan menyesal ketika menontonnya. 

15. Yowis Ben
Gala premier film Yowis Ben 2 di Epicentrum XXI Jakarta. Rabu, 6 Maret 2019. TEMPO/Chitra Paramaesti  

Yowis Ben adalah rekomendasi film Indonesia genre komedi yang unik karena dialognya hampir seluruhnya berbahasa Jawa. Film ini berlatar belakang tentang kisah percintaan dan persahabatan para anak SMA. 

Dengan peran utamanya yaitu Bayu seorang mas mas Jawa dari keluarga sederhana yang mengejar cinta Susan yang sangat populer di sekolahnya. Bayu juga mempunyai grup Band bernama Yowis Ben dengan anggotanya yaitu Doni, Yayan Nando yang sangat lucu karena karakteristik dari masing-masing mereka sangatlah berbeda. 

16. Kabayan Jadi Milyuner
Film Kabayan jadi Miliuner/Foto: Instagram/Swezyonlinex

Kabayan Jadi Milyuner menceritakan tentang sebuah Desa yang terusik karena kedatangan Boss Rocky, yaitu seorang pengusaha real estate yang ingin mengusir semua penduduk kampung untuk digantikan dengan perumahan mewah. Namun niat Rocky tidak bisa dilaksanakan dengan mudah karena ada seorang Kabayan yang melindungi kampung tersebut. 

Sayangnya karena Kabayan merupakan sosok yang terlalu polos, dia justru jatuh cinta pada sekretaris Rocky yaitu Iteung dan akhirnya Kabayan berhasil masuk ke dalam perangkapnya. Meskipun terlihat konfliknya besar, namun film ini full dengan kelucuan dari masing-masing pemainnya, terutama tingkah Abah (Didi Petet), Ambu (Meriam Bellina), Kabayan dan juga Armasan yang diperankan oleh Aming. 

17. Srimulat: Hil yang Mustahal 

Bio One, Elang El Gibran, dan Rano Karno dalam film Srimulat: Hil yang Mustahal. Foto: IG Hanung Bramantyo.

Srimulat: Hil yang Mustahal terinspirasi dari sebuah grup lawak legendaris asal Surakarta yang sudah terbentuk sejak tahun 1950. Bercerita tentang grup Srimulat yang mengadu nasib ke ibu kota. Namun, mereka menghadapi kendala dengan pemahaman bahasa. Mereka semua harus beradaptasi karena penonton Srimulat kurang paham dengan bahasa Jawa dalam pertunjukan mereka. 

Ketika di ibu kota, terselip cerita salah satu anggotanya yang paling lucu yaitu Gepeng yang telah jatuh cinta dengan anak Babe Makmur yaitu seorang gadis betawi. Namun Babe menganggap remeh pekerjaannya karena dipandang tidak layak. Gepeng pun mencari cara untuk meyakinkan Babe bahwa profesi pelawak juga dapat menjadi pekerjaan menjanjikan. 

18. Ghost Writer
  Tatjana Saphira saat ditemui usai konferensi pers persiapan pembuatan film terbarunya berjudul Ghost Writer di Jakarta, Selasa, 19 Februari 2019. Film ini juga dibintangi oleh Ge Pamungkas, Deva Mahendra, Slamet Rahardjo, Arie Kriting, serta Muhadkly Acho. TEMPO/Nurdiansah     

Ingin merasakan sensasi menonton film horor yang kocak? maka Ghost Writer adalah pilihan yang tepat. Bercerita tentang kekhawatiran seorang penulis bernama Naya yang sudah dikejar deadline untuk pembuatan naskah novelnya namun belum juga menemukan ide. 

Akhirnya penulis tersebut bertemu dengan seorang hantu bernama Galih yang membantunya untuk menulis novel populer selanjutnya. Terdapat banyak dialog lucu dari Naya, Galih dan juga pemeran pendukung lainnya sehingga dijamin kamu tidak akan merasa ketakutan jika menontonnya.

Salah satu potongan dialog yang lucu adalah ketika galih sedang termenung di atas atap, lalu Naya menghampiri Galih dan berkata : “Lemes banget lo kayak ga punya semangat hidup”, lalu Galih hanya melirik menatapnya dan Naya lanjut berkata : “Semangat mati maksudnya”. Ghost Writer sekuel 1 dan 2 dapat ditonton di Netflix. 

19. Guru-guru Gokil
  Debut Dian Sastro sebagai Produser, Film Guru-Guru Gokil Tayang di Netfflix      

Sebuah film produksi dari Netflix, Guru-guru Gokil bercerita tentang kisah Taat Pribadi (Gading Marten) yang terpaksa harus menjadi guru setelah mengalami banyak kegagalan dalam berkarir. Namun saat Taat mengajar, terjadi kehebohan di sekolah karena terdapat perampok yang merampas semua gaji guru yang ada. 

Taat bersama guru dan juga murid lainnya bertekad untuk mengejar perampok tersebut sampai mendapatkannya. Sesuai dengan judulnya, pada film ini menampilkan sisi lain para guru yang biasanya dianggap selalu serius dan tegas namun ternyata juga bisa lucu dan juga kocak. Dengan menonton trailernya, kamu pasti juga terbayang bagaimana lucunya film ini. 

20. Mahasiswa Baru

Poster film Mahasiswa Baru. Instagram

Rekomendasi film lucu Indonesia terakhir adalah Mahasiswa Baru. Tentang seorang wanita yang sudah lanjut usia bernama Lastri yang berkuliah di Perguruan Tinggi dan memiliki geng dengan sekelompok mahasiswa muda yang sering menimbulkan kehebohan di Kampus. 

Lucunya peran Lastri meskipun sudah lanjut usia ini namun memiliki jiwa seperti anak muda pada umumnya. Seperti misalnya Lastri suka ikut nongkrong, keluyuran, dan pulang malam. Bahkan ada salah satu adegan Lastri ikut tawuran dengan mahasiswa lainnya dan sukses membuat penonton tertawa.  Penasaran bukan? kamu dapat menonton kelucuan Lastri di Netflix.

Itulah rekomendasi film Indonesia dengan genre komedi terbaik dan paling kocak versi Cantika semoga bisa menjadi referensi tontonan di hari libur, ya!

Baca: Kaleidoskop 2022: Film Indonesia Paling Hits, KKN di Desa Penari hingga Ngeri-ngeri Sedap

LINTANG OLIVIA | BERBAGAI SUMBER

Halo Sahabat Cantika, Yuk Update Informasi dan Inspirasi Perempuan di Telegram Cantika

Iklan

Berita Terkait

Rekomendasi Artikel

"Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini."