CANTIKA.COM, Jakarta - Ada banyak jenis cowok di dunia ini termasuk cowok yang tak menghormati kamu dan komitmen hubungan. Ingatlah, kamu berhak bahagia. Jadi, jangan buang waktumu untuk cowok yang selalu membohongi atau menjadikan kamu "boneka"-nya. Berikut tipe cowok yang harus dihindari.
1. Sangat Egois
Jika kamu bersama cowok yang tampaknya hanya peduli pada dirinya sendiri dan menunjukkan sedikit atau tidak sama sekali kepada kamu, sebaiknya kamu menghindari atau menjauhinya. Jika dia berpikir bahwa dia adalah pria terhebat di dunia, seseorang dengan ego yang tinggi, mengapa kamu harus membuang-buang waktu dengan orang seperti itu?
2. Si Pembohong
Ketika kamu tidak dapat mengandalkan seseorang, itu bisa melelahkan secara emosional dan sangat menantang. Ketika pria itu sering berbohong, kamu harus memikirkan kembali keputusan kamu untuk bersama orang seperti dia.
Jika dia membuat banyak janji tetapi tidak menepatinya, sudah sering ketahuan berbohong tapi menyangkal, jangan buang waktu kamu.
3. Tukang Selingkuh
Ketika kamu menyukai seseorang, kamu ingin membawanya ke level berikutnya. Tetapi lain ceritanyam jika kamu berkencan dengan cowok yang suka selingkuh. Jangan harap ada komitmen ke depannya.
4. Si Kasar
Perbuatan kasar yang dimaksud adalah secara fisik dan verbal. Sebaik apa pun ia dalam kondisi emosi tenang, tapi kamu tidak akan pernah menemukan kebahagiaan jika menjalani hubungan dengan cowok tipe ini. Jadi, jika kamu melihat beberapa tanda hubungan yang kasar, pastikan untuk mengakhirinya sesegera mungkin. Kamu berhak bahagia, itu kuncinya.
5. Sering Mengendalikan
Jika dia memberi tahu kamu apa yang harus dikenakan, atau bagaimana melakukan sesuatu, maka kamu berurusan dengan orang yang sangat beracun, suka mendominasi, dan pada akhirnya akan menyusahkan hidup kamu. Jenis orang yang suka memanipulasi kamu pada dasarnya adalah jenis orang yang kasar dan kamu harus menjauhi mereka.
Baca juga: 5 Tipe Pria yang Tidak akan Memprioritaskan Kamu
TIMES OF INDIA
Halo Sahabat Cantika, Yuk Update Informasi dan Inspirasi Perempuan di Telegram Cantika