CANTIKA.COM, Jakarta - Keluarga merupakan peran penting dari terbentuknya kebiasaan, perilaku dan gaya hidup yang sehat. Gaya hidup orang tua adalah cerminan bagi anak-anaknya, sebab anak akan meniru dan mendapatkan kebiasaan dari orang tuanya. Keluarga yang sehat adalah mereka yang memiliki hubungan baik seperti menjalani aktivitas menyenangkan bersama, serta sehat secara fisik dan batin.
Namun, hubungan bersama keluarga terasa semakin merenggang kala anak-anak mulai terbiasa dengan gadget. Selain itu, hal tersebut juga dapat memicu gaya hidup yang tidak sehat. Menanggapi hal ini, Kampanye The Unstoppable Family hadir melalui rangkaian Betadine, Selasa, 11 Juli 2023 di Jakarta.
Caca Tengker, seorang psikolog dan mom influencer membagikan ceritanya dalam membentuk gaya hidup anak-anaknya. Menurut Caca, penting untuk memberi edukasi kepada anak-anak tentang penggunaan gadget.
"Gadget ini suatu hiburan, tapi kamu punya kegiatan lain loh yang bisa lebih bermanfaat buat kamu." Adik dari Nagita Slavina itu juga menambahkan, akan ada manfaat lainnya bila sang anak pergi aktivitas keluar, seperti bertemu teman-temannya.
Selain bermain dengan teman, aktivitas di luar juga dapat dilakukan bersama keluarga, salah satunya travelling. Caca sendiri untuk kegiatan travelling bersama keluarga, selalu memiliki persiapan yang matang. Ibu dari dua anak tersebut akan memprediksi tempat yang biasanya anak akan cenderung aktif dan bertingkah, maka yang harus dipersiapkan adalah perawatan untuk luka-luka yang lebam atau lecet.
Caca juga memiliki cara tersendiri tentang cara menangani luka pada anak. Caca akan mengajari sang anak mengenai permasalahan yang kemungkinan akan terjadi, salah satunya munculnya luka. Ia akan bermain roleplayer bersama anaknya sambil memberi pelajaran tentang cara menangani luka dan tidak panik. "Sebelum liburan, sambil main sama boneka, belajar apa yang harus dilakukan, nanti anaknya jadi ibunya, belajar cara ngobatinnya."
Pilihan Editor: Soal Mengasuh Anak, Caca Tengker: Gak Semua Teori Aku Pakai
AN NISA RISTIANTI
Halo Sahabat Cantika, Yuk Update Informasi dan Inspirasi Perempuan di Telegram Cantika