CANTIKA.COM, Jakarta - Aktris, Luna Maya salah satu bintang yang berperan dalam serial Hubungi Agen Gue!. Dia berperan sebagai dirinya sendiri di salah satu episode serial yang diproduksi oleh Miles Films dan SK Global Entertainment itu. Baru-baru ini, dia mengisahkan bahwa awalnya sempat salah menerka soal cerita Hubungi Agen Gue!. Awalnya, dia menebak cerita serial yang diadaptasi dari serial Prancis pemenang Emmy berjudul Dix Pour Cent itu terkait aksi atau detektif dari segi judul.
"Aku waktu diajak sama mbak Mira Lesmana dan mas Riri Riza tuh, nonton deh serial call my agent versi Inggris. Wah aku (pikir) series action (serial aksi) nih. Pikirannya, tentang detektif, atau apa," kata Luna di konferensi pers premier serial Hubungi Agen Gue! di XXI Plaza Senayan, Jakarta Pusat, pada Rabu 26 Juli 2023.
"Pas aku nonton kok beda banget (dari pikiran awal), tapi justru malah ketawa-ketawa.
Call my agent kirain tentang komedi, detektif, agen rahasia, ternyata maksudnya tentang dunia selebriti, tentang ke aktor," sambungnya.
Bagian Kemiripan Cerita dengan Luna Maya Sebenarnya
Begitu dia menerima pinangan dari Miles Films, Luna berdiskusi dengan Mira Lesmana dan Riri Riza soal cerita yang akan diangkat di episodenya. Akhirnya, disepakati cerita soal dia ditolak oleh sutradara bernama Tarantino karena dinilai terlalu tua untuk tokoh yang akan diperankan. Pemilik Nama Beauty itu mengaku pernah alami diminta membuat wajahnya tampak lebih kencang.
"Akhirnya aku mau banget. Tapi memang kalau ditanya mirip dengan luna sesungguhnya, tidak 100 persen sama. Tapi saya pernah dibilang 'kek-nya lo mesti ini deh naikin (mengencangkan) muka apa'. Persaingan antara yang muda dan tua di industri ini (hiburan) dah biasa banget," ujarnya.
"Tiba-tiba yang harusnya (saya) dapat kerjaan ini, lah kok diganti. Oh ya lebih muda (yang dapat perannya), yaudah terima. Jadi, hal-hal itu di belakang layar kerap terjadi," tutur perempuan 39 tahun itu.
Menurut Luna, serial Hubungi Agen Gue! bisa menjadi ajang curahan hati para aktris dan aktor untuk menunjukkan apa yang terjadi di balik layar.
"Jadi memang itu sisi menarik series ini. Buat kami, para pemain, sekalian curhat, sisi lain dari orang yang kita lihat glamor selalu hidupnya mewah, ketawa-tawa, yang paling sering kita denger 'kan enak hidupnya gampang, duitnya banyak', padahal enggak selalu," katanya.
"Series ini bisa membuka mata teman-teman yang lihat gampang dan enak hidupnya itu setelah melewati perjalanan panjang," lanjutnya.
Cuplikan serial Hubungi Agen Gue! yang diadaptasi dari Call My Agent!. Dok. Miles Films / SK Global Entertainment
Tantangan Memerankan Diri Sendiri di Serial Hubungi Agen Gue!
Sebagai salah satu bintang tamu atau guest star di serial yang disutradarai oleh Teddy Soeriaatmadja dengan Mira Lesmana dan Riri Riza sebagai showrunner, Luna mengaku susah-susah gampang memerankan dirinya. Namun lebih banyak kemudahan dan kesenangan yang dia rasakan karena tampil sebagai dirinya sendiri, termasuk tak perlu riset mendalam seperti peran-peran sebelumnya.
"Susah-susah gampang. Di episode aku juga sebenarnya yang tidak pernah terjadi sama saya. Tapi saya abis ini berharap Quentin Tarantino menghubungi saya beneran. Eh tapi di sini (serial Hubungi Agen Gue!), bukan Quentin Tarantino, Tarantino doang. Itu siapa, ya," ucapnya sambil menguntai asa bisa bermain di salah satu proyek film sutradara asal Amerika Serikat itu.
"Tapi yang lebih membuat gampang itu lebih fun, kita gak perlu banyak observasi dalam-dalam. Kita ngikutin skripnya bener-bener, diskusi dengan sutradara, dan mengalir begitu saja," pungkasnya.
Baca juga: Cerita Mira Lesmana Memilih Pemain di Serial Hubungi Agen Gue!
Halaman