CANTIKA.COM, Jakarta - Setiap hari kita akan berhadapan dengan berbagai macam sifat dan karakter orang termasuk berurusan dengan orang yang kasar atau tidak sopan. Anda bisa bertemu dengan mereka di toko, transportasi umum, bahkan orang yang harus Anda hadapi setiap hari di tempat kerja, sekolah, universitas maupun tempat tinggal. Kekasaran bisa dalam bentuk apa saja, apakah itu komentar jahat, sikap meremehkan, atau sikap menghina. Karena kita tidak mengubah seseorang, maka kita yang perlu menerapkan strategi atau cara menghadapi orang yang kasar. Berikut enam di antaranya yang bisa dicoba.
1. Konfrontasi
Jika seseorang bersikap kasar kepada Anda, ambil jeda dan bernapaslah. Buat orang tersebut menyadari bahwa mereka telah mengatakan sesuatu atau telah melakukan sesuatu yang tidak sopan saat itu.
Jika orang itu sendiri tidak mengatakan apa-apa atau mengakuinya, ajukan pertanyaan lanjutan seperti, apakah maksud Anda begitu? Atau Apakah Anda mau diperlakukan seperti itu oleh orang lain?
2. Berusaha Tenang
Sekalipun orang yang berdiri di depan Anda adalah orang paling kasar yang pernah Anda temui, jangan kehilangan ketenangan. Cobalah untuk berusaha tenang dalam segala keadaan, perlihatkan nilai atau value positif Anda. Itu mungkin membuat mereka mempertanyakan kekasaran mereka. Jika Anda terpengaruh dengan kekasarannya, mungkin ada eskalasi yang tidak perlu.
3. Batasi Interaksi
Batasi interaksi dengan orang yang kasar, seperlunya saja saat jika dibutuhkan. Jika tidak ada batasan, dapat menyebar melalui berbagai jalur. Sangat jelas bahwa suasana hati Anda tidak akan baik-baik saja setelah berurusan dengan orang yang kasar atau tidak sopan, tetapi melampiaskannya pada orang lain tidak baik dan harus Anda kendalikan dalam setiap keadaan.
4. Cobalah untuk Bersikap Sopan
Ketika seseorang berlaku kasar, mereka mungkin sedang stres atau menghadapi beberapa masalah. Meskipun itu bukan pembenaran, cobalah Anda merespons dengan sopan seperti biasa dan bertanya, "apakah semuanya baik-baik saja?" Satu pertanyaan Anda mungkin dapat mengubah keseluruhan percakapan dan mengubahnya menjadi percakapan yang dibutuhkan orang tersebut.
Tunjukkan kepada mereka komunikasi dengan sikap dan bahasa sopan bisa mudah dilakukan oleh siapa saja dan pesan tersampaikan dengan baik, tanpa melukai hati orang lain.
5. Gunakan Humor untuk Memecah Ketegangan
Orang yang kasar bisa gelisah dan membuat orang tegang di sekitarnya. Membuat komentar sarkastis yang lembut dan tidak akan menyakiti perasaan siapa pun dapat membuat orang lain tertawa dan memecahkan ketegangan yang ada dalam situasi tersebut. Hal ini akan menghasilkan istirahat sejenak bagi orang yang bersikap kasar, juga memungkinkan mereka untuk merenungkan perilaku mereka.
6. Menghindar Sebisa Mungkin
Jika Anda berada dalam situasi di mana Anda tidak dapat melakukan apa-apa pada saat itu atau Anda telah mencoba segalanya tetapi orang tersebut tidak menyadari kekasaran yang mereka lakukan, cobalah untuk menghindari orang itu sebanyak yang Anda bisa. Tidak masuk akal untuk merusak suasana hati Anda sepanjang hari hanya karena perilaku satu orang yang kasar.
Pilihan Editor: 5 Penyebab Pertemanan Berubah, Perbedaan Minat hingga Kecemburuan
TIMES OF INDIA
Halo Sahabat Cantika, Yuk Update Informasi dan Inspirasi Perempuan di Telegram Cantika