CANTIKA.COM, Jakarta - Semakin banyak masyarakat yang olahraga di pusat kebugaran. Selain olahraga melatih otot dengan berbagai alat berat, ada pula kelas-kelas seru yang sangat disukai para peminat kebugaran.
Head of Marketing Fit Hub Diza Anindita mengatakan ada 40 jenis kelas yang dia tawarkan di 65 cabang Fit Hub di Indonesia. Dari kelas itu, menurutnya, ada beberapa kelas yang menjadi favorit para peserta. "Kelas Zumba, Body Combat, Yoga, Pound Fit, dan juga dance," kata Diza pada pertengahan Agustus 2023.
Diza menduga, para anggota pusat kebugarannya memang mencari kelas yang bisa melepas lelah mereka setelah bekerja seharian. "Jadi, trennya memang lebih banyak memperbaiki mood. Mungkin orang sudah cape kerja, ingin datang (ke gym), merasa happy, jadi yang gerakannya lebih dynamic," katanya.
Rata-rata para penikmat kelas itu pun adalah para member perempuan. "Kalau member pria lebih suka kelas strength termasuk core," katanya.
Berbagai kelas itu rata-rata berlangsung selama 60 menit per sesi. Khusus untuk para penikmat kelas olahraga, menurut Diza, mereka kebanyakan berasal dari kalangan berusia 20-35 tahun. "Tapi usia member Fit Hub sangat luas, dari 19-45 tahun," katanya.
Baca Juga:
Dalam rangka merayakan anniversary FIT HUB yang ke-3 pada awal Agustus 2023, Fit Hub mengusung kampanye “Gym-nya Indonesia”. Fit Hub percaya bahwa gaya hidup sehat harus dapat diakses dengan mudah oleh semua orang. Melalui inisiatif “Gym-nya Indonesia”, Fit Hub mencoba untuk mengubah persepsi masyarakat bahwa sebuah fitness center yang berkualitas memiliki biaya keanggotaan yang mahal, tidak ramah pemula, dan lokasi yang sulit dijangkau.
Fit Hub menawarkan konsep gym dengan memberikan pengalaman berolahraga terbaik bagi semua anggotanya, baik yang baru memulai atau yang sudah berpengalaman, dengan menyediakan peralatan terbaru dan berkualitas, menjaga kebersihan fasilitas secara rutin, memiliki pelatih profesional serta menciptakan lingkungan yang mendukung. "Kami ingin mendemokratisasi health and wellness dengan meminimalisir segala hambatan masyarakat Indonesia dalam menciptakan gaya hidup yang lebih sehat," katanya.
Menurut survey yang dilakukan Fit Hub, sekitar 50 persen dari konsumennya adalah penikmat pelaku gym tingkat pemula. Mereka adalah individu yang baru pertama kali merintis perjalanan mereka ke dalam dunia kebugaran atau anggota yang belum menjadi bagian dari Fit Hub dan menjadi member gym. "Hal ini merupakan fakta menarik bahwa Fit Hub telah berhasil memotivasi masyarakat untuk memulai kebiasaan yang lebih sehat, dan menjadi pilihan berolahraga untuk para pemula dengan layanan gym berkualitas tanpa adanya kendala harga, fasilitas dan lokasi, sesuai dengan visi Fit Hub.
“Kami berharap Fit Hub sebagai ‘Gym-nya Indonesia’ dapat semakin mengukuhkan posisinya sebagai pemimpin di industri health and wellness yang paling mengerti kebutuhan masyarakat Indonesia akan gaya hidup sehat melalui harga yang terjangkau, reputasi, kualitas dan fasilitas gym yang baik, serta ekspansi yang sangat agresif di berbagai daerah," kata Diza.
Pilihan Editor: Olahraga di Rumah atau Gym, Mana Lebih Baik?
Halo Sahabat Cantika, Yuk Update Informasi dan Inspirasi Perempuan di Telegram Cantika