Mengenang Michael Gambon, Pemeran Albus Dumbledore di Film Harry Potter

foto-reporter

Reporter

foto-reporter

Editor

Silvy Riana Putri

google-image
Michael Gambon, pemeran Dumbledore di Harry Potter. Foto: Instagram/@harrypotterfilm

Michael Gambon, pemeran Dumbledore di Harry Potter. Foto: Instagram/@harrypotterfilm

IKLAN

Deretan Penghargaan yang Diraih Michael Gambon

Gambon berhasil memenangkan empat BAFTA TV Awards untuk kategori aktor terbaik, yakni saat membintangi The Singing Detective pada tahun 1986, Wives and Daughters pada tahun 1999, Longitude pada tahun 2000, dan Perfect Strangers.

Ia juga pernah memenangkan tiga Penghargaan Laurence Olivier (penghargaan tertinggi di teater Inggris, setara dengan Tony) pada tahun 1986 dalam A Chorus of Disapproval karya Ayckbourn, tahun 1988, dalam A View From the Bridge karya Arthur Miller, dan tahun 1990 dalam Man of the Moment karya Ayckbourn.

Aktor Irlandia-Inggris itu juga sempat dinominasikan untuk aktor terbaik sebanyak 10 kali dalam ajang penghargaan tersebut.

Pada bulan Februari 2015 di usia 74 tahun, Gambon mengumumkan bahwa ia pensiun dari akting panggung teater karena kehilangan ingatan dan membuatnya semakin sulit mengingat dialog dalam naskah. 

Sebelumnya, selama beberapa tahun Gambon mengandalkan bantuan earpiece yang dapat digunakan untuk memberi tahunya jika ia lupa mengucapkan dialognya. Ia juga sempat dilarikan ke rumah sakit karena lupa akan dialognya dan menyebabkan serangan panik.

Sisi Personal Michael Gambon

Meskipun terkenal, Michael Gambon enggan mengungkapkan detail kehidupan pribadinya. Ia menikah dengan Anne Miller pada tahun 1962 dan memiliki seorang anak, Fergus, pada tahun 1964.

Pada tahun 2002, Gambon pindah dari rumah yang ia tinggali bersama istrinya di Kent dan segera memperkenalkan Philippa Hart sebagai pacarnya. Selain Fergus, ia meninggalkan Hart dan dua putra kecil darinya, Michael dan William.

Pilihan Editor: Mengenang Legenda Musik Pop dan Jazz Tony Bennett, Pernah Bertugas di Angkatan Darat selama Perang Dunia II

ANTARA | TEMPO

Halo Sahabat Cantika, Yuk Update Informasi dan Inspirasi Perempuan di Telegram Cantika

Halaman

Iklan

Berita Terkait

Rekomendasi Artikel

"Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini."