CANTIKA.COM, Jakarta - Kemeriahan Istana Berbatik pada tanggal 1 Oktober 2023 lalu tidak hanya melibatkan lebih dari 500 orang peraga yang berasal dari berbagai kalangan. Berbagai penyanyi Indonesia turut hadir sebagai pengiring catwalk sepanjang acara, salah satunya Rossa.
Di hadapan Presiden Indonesia, Bapak Jokowi, dan jajaran petinggi negara, Rossa menyanyikan beberapa lagu, di antaranya "Kau" oleh Bunglon, "Yang Penting Happy" oleh Maia feat. Pasto, dan lagu single dari Rossa sendiri, "Sakura."
Gaya fashion penyanyi berusia 44 tahun ini terlihat elegan saat bernyanyi di Istana Berbatik. Mengikuti tema Hari Batik Nasional, Rossa mengenakan gaun hitam polos bersama outer batik yang berukuran oversized mendominasi hingga siku dan paha.
Outer batik dengan model cape yang Rossa pakai didominasi oleh warna merah gelap, putih, abu-abu, dan kuning. Motif pakaian batik karya desainer Danny Satriadi ini dihiasi oleh sayap burung, kupu-kupu, dan berbagai motif abstrak.
Tatanan rambut hitam Rossa dengan model half up hair down dan riasan wajah yang natural mendukung penampilan anggun Rossa di Istana Berbatik.
Presiden Jokowi ajak masyarakat bangga berbatik
Presiden Joko Widodo dan Iriana Jokowi ikut menghadiri acara Istana Berbatik di Jakarta, 1 Oktober 2023. Foto/youtube
Presiden Joko Widodo atau Jokowi mengajak seluruh masyarakat Indonesia untuk menumbuhkan perasaan bangga terhadap batik sebagai warisan budaya bangsa.
“Bangsa Indonesia patut bersyukur memiliki batik yang bukan saja sebagai karya seni biasa, tetapi merupakan warisan budaya tak benda dunia dengan simbolisme, teknik, dan budaya yang sangat melekat dengan Indonesia,” kata Jokowi dalam acara Istana Berbatik yang diselenggarakan di halaman Istana Merdeka Jakarta, pada Ahad malam, 1 Oktober 2023.
Pada acara peringatan Hari Batik Nasional yang jatuh pada 2 Oktober itu, Jokowi turut mengajak masyarakat Indonesia untuk aktif melestarikan dan mengembangkan batik. “Istana Berbatik merupakan sebuah pagelaran busana yang menampilkan ragam batik Nusantara, yang sarat akan makna filosofis dan keindahannya tak lekang oleh waktu," kata Jokowi.
Panggung sepanjang 150 meter
Presiden Joko Widodo (kanan) dan Wakil Presiden Ma’ruf Amin tiba saat menghadiri acara Istana Berbatik di depan Istana Merdeka, Jakarta, Minggu 1 Oktober 2023. Perhelatan yang melibatkan 500 orang dalam peragaan busana batik mulai dari pejabat negara, petinggi kementerian/lembaga dan BUMN, perwakilan kerajaan-kerajaan nusantara hingga para duta besar tersebut untuk memperingati Hari Batik Nasional yang diperingati setiap 2 Oktober. ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan
Acara Istana Berbatik digelar di halaman Istana Merdeka, Jakarta. Acara itu diisi pertunjukan busana di atas panggung sepanjang 150 meter dengan latar belakang Istana Merdeka.
Istana Berbatik melibatkan 503 orang peraga istimewa, termasuk para perwakilan kerajaan, pimpinan lembaga negara, duta besar, para menteri kabinet, perwakilan kementerian/lembaga, figur publik, dan model.
Acara Istana Berbatik yang dihadiri sekitar 4.000 undangan itu dimeriahkan pula dengan persembahan seni tari dan pameran UMKM batik sebagai wujud dukungan bagi karya anak bangsa.
“Melalui acara ini, kami berharap batik sebagai warisan budaya Indonesia semakin digemari, semakin dikreasikan, semakin sering dikenakan sehingga semakin lestari dan menyejahterakan,” kata Wakil Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif yang juga Ketua Panitia Istana Berbatik, Angela Tanoesodibjo, Ahad, 1 Oktober 2023.
Motif batik dari berbagai kerajaan di Nusantara
Acara dalam rangkaian perayaan Hari Batik Nasional yang diperingati setiap tanggal 2 Oktober itu, menampilkan koleksi batik khas dari tujuh kerajaan di Nusantara yang mengusung konsep kemegahan Istana Merdeka Jakarta.
"Kami mengundang ada tujuh kerajaan, di antaranya dari Solo, Yogyakarta, Sumenep, Gowa, dan Cirebon. Mereka akan keluarkan koleksi batik mereka," kata Direktur Utama Jakarta Experience Board Landi Rizaldi saat geladi resik Istana Berbatik di Istana Merdeka Jakarta, Jumat malam, 29 September 2023.
Menurut Landi, acara yang dihelat oleh Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) itu mengadopsi konsep street fashion sehingga dilaksanakan di halaman Istana Merdeka Jakarta.
"Kami ingin menampilkan kemegahan dari istana, sehingga banyak lampu-lampu dihiasi dan kita pakai LED untuk catwalk," ujarnya.
Penyelenggara membagi peserta peraga busana menjadi sembilan grup, masing-masing menampilkan batik Nusantara.
Para menteri Jokowi berlaga di catwalk
Para menteri Jokowi ikut turun dalam catwalk fashion show Istana Berbatik. Terlihat Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati, Menteri Luar Negeri Retno Marsudi, Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, Menteri Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah (MenkopUKM) Teten Masduki, dan Mensesneg Pratikno berjalan di atas catwalk.
Kemudian, disusul (Menparekraf) Sandiaga Uno dan Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian. Terlihat pula, Mendikbudristek Nadiem Makarim, Menkominfo Budi Arie Setiadi, Menteri Kesehatan Budi Gunadi. Tampak Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo dan Panglima TNI Laksamana Yudo Margono juga ikut catwalk.
Selain peragaan busana, Istana Berbatik juga menghadirkan deretan seniman ibu kota untuk sesi hiburan. Mereka di antaranya penyanyi Sri Rossa Roslaina Handiyani, Fadli dari Padi Reborn, dan lainnya.
Jokowi kenakan motif batik ini
Jokowi mengenakan batik Parang Barong Seling Kembang dalam acara tersebut. Merujuk keterangan Biro Pers Sekretariat Presiden, batik yang dikenakan Jokowi memiliki nama lengkap Parang Barong Seling Kembang Udan Riris.
Motif batik parang yang dikenakan Jokowi adalah memerangi. Di mana seorang pemimpin harus berani bersikap tegas memerangi ketidak benaran yang ada. Motif batik parang juga biasa dikenakan oleh para raja.
Kemudian, motif Udan Riris berarti hujan gerimis yang memberi kesejukan di tengah kondisi yang gersang atau kering.
Pilihan Editor: Intip 7 Fashion Artis di Istana Berbatik, dari Maudy Koesnaedi hingga Luna Maya
ANNISA YASMIN | AMANDRY TRIYANTO TJITRA
Halo Sahabat Cantika, Yuk Update Informasi dan Inspirasi Perempuan di Telegram Cantika