CANTIKA.COM, Jakarta - Aktris, Prilly Latuconsina kembali menjadi pemain sekaligus dalam serial I Don"t Love Him. Seperti kita ketahui, sejak awal tahun 2022, aktris Prilly Latuconsina merambah dunia belakang layar alias menjadi produser. Proyek pertama yang diproduserinya adalah Kukira Kau Rumah pada Februari 2022.
Sejak saat itu, dia membidani beberapa judul film dan serial lainnya di bawah payung Sinemaku Pictures, di mana dia menjadi salah satu pendirinya. Dan di setiap karya yang diproduserinya, Prilly menggandeng aktor yang juga sahabatnya, Umay Shahab sebagai sutradara.
Kala mengerjakan serial Viu Original I Don't Love Him, Prilly mengungkapkan tantangannya lebih ke persiapan.
"Pas persiapan kita masih mengolah skrip, mengolah (tampilan) bajunya, lokasinya kayak gimana," ujar Prilly ditemui usai screening I Don't Love Him di Jakarta Pusat, Rabu, 11 Oktober 2023.
Perempuan 26 tahun itu kemudian mengisahkan sempat membongkar desain set yang sudah ada karena dirasa belum mewakili nuansa kekinian sesuai latar cerita.
"Bahkan waktu awal-awal syuting ada kendala, ternyata set kantornya aku gak suka. Kita ganti (desain) lagi," ucapnya.
" 'Kayaknya kurang nih, set kantornya kurang kekinian. Akhirnya, tim art (seni) ganti lagi. Aku juga pengen art-nya benar-benar detail," tambahnya.
Selain desain kantor, Prilly pun detail dalam memilih properti yang digunakan termasuk tumblr yang menyerupai botol plastik. Dia berupaya mengurangi penggunaan plastik.
"Karena aku ga mau banyak sampah plastik di lokasi," ungkap inisiator gerakan Generasi Peduli Bumi itu.
Untuk mewujudkan itu, dia rela mengeluarkan anggaran lebih banyak untuk menyediakan tumblr untuk pemain dan kru.
"Gapapa demi kebaikan (lingkungan). Memulai dari lingkungan terdekat aja," ucapnya.
Mengingat detail dalam persiapan, Prilly mengaku syuting I Don't Love Him sekitar 38 hari berjalan lancar karena Viu maupun Sinemaku juga sejalan dan beriringan.
Sinopsis I Don't Love Him
I Don't Love Him berkisah tentang Kayna (Prilly Latuconsina), penulis novel best seller yang kariernya hancur karena tuduhan plagiarisme.
Kemudian dia terpaksa bekerja kantoran di sebuah perusahaan penerbitan Analogi yang dipimpin oleh CEO bernama Bisma (Cinta Brian). Bisma yang dingin punya peraturan unik untuk karyawannya, yaitu dilarang saling pacaran dengan rekan sekantor, tapi akhirnya dia jatuh cinta dengan Kayna. Seperti apa akhirnya? Kamu bisa menonton serial 10 episode itu mulai Rabu, 18 Oktober 2023 di Viu. Serial ini tayang setiap Rabu dan Kamis.
Pilihan Editor: Film Budi Pekerti Bawa Prilly Latuconsina Masuk dalam Toronto International Film Festival 2023
Halo Sahabat Cantika, Yuk Update Informasi dan Inspirasi Perempuan di Telegram Cantika