CANTIKA.COM, Bekasi - Udon adalah salah satu kuliner khas Jepang. Mi bertekstur kenyal dengan kuah yang nikmat ini bisa disajikan hangat atau dingin. Cara menikmatinya memang kembali ke selera masing-masing, tapi ada rekomendasi menambahkan bahan lain untuk menyantapnya. Menurut Agus Arimbawa, Chief Business Development Officer Marugame Udon, udon dingin cocok disantap dengan wasabi, dan udon panas dengan cabai.
"Udon dingin itu makannya harus pakai wasabi. Dengan penambahan itu, rasa Jepang-nya berasa sekali. Karena menu itu autentik dari Jepang," ujar Agus saat pembukaan outlet ke-100 Marugame Udon di Bekasi, 14 Oktober 2023.
"Udon panas enaknya makan harus pedas," lanjutnya.
Oiya, udon dingin itu berarti udon maupun kuahnya disajikan dingin. Dan, wasabi adalah pasta warna hijau dan rasanya pedas khas Jepang.
Lantas, apa yang menentukan kelezatan semangkuk udon? Di kesempatan yang sama, Hajime Kondoh, Chief Executive Officer atau CEO Marugame Indonesia, mengatakan kekenyalan mi yang utama, sehingga proses membuat adonan, proses didiamkan atau rest, dan temperatur dalam merebus menjadi faktor penting. Selain itu, kedalaman rasa kuah juga berperan penting.
Cita Rasa Orang Indonesia Menyantap Udon
Baca Juga:
Di awal hadirnya Marugame Udon di Indonesia sepuluh tahun lalu, Hajime Kondoh mengamati kebiasaan makan orang Indonesia.
"Orang indonesia suka makan makanan yang digoreng serta rasa gurih dan kuat," jelasnya.
Dari pengamatan itulah, Hajime Kondoh dan tim mengolah rasa Jepang sesuai dengan lidah orang Indonesia tanpa menghilangkan unsur-unsur autentik dari Negeri Matahari Terbit.
Hajimeh Kondoh juga memaparkan dalam suatu riset kuliner khas Jepang, sushi dan tempura berada di posisi teratas yang disebutkan masyarakat di beberapa negara. Sementara di Indonesia, udon yang banyak disebut.
"Khusus di indonesia, keyword udon yang paling banyak disebut, termasuk lima besar," pungkas Hajimeh Kondoh.
Pilihan Editor: Kreasi Resep Otentik Jepang Tori Jiru Meriahkan Hari Jadi Ajinomoto ke-54
Halo Sahabat Cantika, Yuk Update Informasi dan Inspirasi Perempuan di Telegram Cantika