CANTIKA.COM, Jakarta - Pengusaha sekaligus selebriti Kylie Jenner, baru-baru ini memanen candaan dan gelak tawa di media sosial ketika mengirimkan ucapan selamat ulang tahun kepada saudara perempuannya, Kendall Jenner. Meskipun Kendall baru saja merayakan ulang tahunnya yang ke-28 pada hari Jumat, Kylie mengucapkan selamat ke-30 dengan hadiah ulang tahun rangkaian bunga.
Kendall Jenner membagikan momen unik ini di Instagram Story-nya, menunjukkan buket bunga matahari yang dikirimkan oleh Kylie. "Selamat ulang tahun adik 30 tahun!!!! Waktu berlalu. Aku sayang kamu, Kylie," tulis Kylie dalam kartu ucapannya.
Baca Juga:
Kendall, sambil merespons dengan candaan, menulis "Lmao" dan menyertakan emoji jari tengah, sementara Kylie menambahkan emoji wajah menangis dan tertawa untuk mengiringi foto tersebut di akun media sosialnya.
Kylie Jenner, yang baru-baru ini merilis koleksi pakaian pertamanya, Khy, juga membagikan foto-foto di balik layar perayaan ulang tahun Kendall. Dalam salah satu gambar, Kendall tersenyum bahagia di depan kue ulang tahun raksasa yang diterangi lilin, dengan foto dirinya saat masih kecil di depannya. Di atas meja perayaan, ada tiga kue berbentuk lingkaran putih dengan lilin yang menyala. Dua dari kue tersebut memiliki pesan 'Selamat Ulang Tahun Kendall', sementara yang satunya bertuliskan 'Dua Puluh ATEEE'.
Selain Kylie, anggota keluarga Kardashian-Jenner lainnya juga memberikan penghormatan ulang tahun kepada Kendall di Instagram. Kris Jenner, ibu mereka, membagikan pesan penuh cinta dan beberapa foto kenangan masa kecil Kendall bersama Kylie dan ibunya. Ada 10 video dan foto yang dibagikan Kris Jenner untuk Kendal Jenner. "Selamat Ulang Tahun untuk anakku yang cantik, baik, pintar, bertalenta, kreatif, dan keren, serta penuh perhatian, Kenny!!" tulsi Kris Jenner.
Kris pun menambahkan bahwa senyum dan energi dari Kendall Jenner sangat menular. Sehingga orang orang yang diajak bicara dengan Kendall akan merasa bahwa dirinya adalah satu-satunya orang yang ada di ruangan itu. "Kamua dalah orang dengan penuh cinta dan kamu sangat semangat dalam menjaga semua orang. Kamu adalah anak, saudara perempuan, tante, dan teman yang sangat spesial dan aku sangat bersyukur atas pilihan Tuhan menjadikanku ibumu. Aku sangat mencintaimu, anakku yang cantik," tulis Kris Jenner.
Kris menekankan sifat baik hati dan kebijakan Kendall, yang membuatnya menjadi sosok istimewa dalam keluarga. Kris juga membagikan video Kendall berdandan sebagai Wonder Woman Lynda Carter pada Halloween.
Kim Kardashian, kakak tiri Kendall, juga memberikan penghormatan dengan kata-kata khasnya, mengungkapkan antusiasme untuk menciptakan lebih banyak kenangan bersama Kendall. Dia menggambarkan Kendall sebagai sumber energi positif bagi seluruh keluarga. Sementara itu, Khloe Kardashian, saudari lainnya, menekankan bahwa Kendall adalah sosok yang memiliki banyak bakat dan sisi-sisi luar biasa.
Kendall Jenner, yang baru saja berusia 28 tahun pada tanggal 3 November 2023, merayakan ulang tahunnya dengan penuh kasih sayang dari keluarga yang mencintainya. Keluarga Kardashian-Jenner tampak bahagia merayakan acara tersebut dengan ucapan selamat yang penuh cinta dan humor.
Pilihan Editor: 3 Alasan Kendall Jenner Terpilih Sebagai Duta Merek Global L'Oreal Terbaru
Halo Sahabat Cantika, Yuk Update Informasi dan Inspirasi Perempuan di Telegram Cantika
IVANA FELYSITASWATI PALLA | PEOPLE | HINDUSTAN TIMES