CANTIKA.COM, Jakarta - Bertambah satu lagi pilihan tempat untuk mencari produk organik. Di awal November ini sudah dibuka Sesa Organic Market pertama dan terbesar dengan luas mencapai 1700 meter persegi di SCBD Lot.8, Jakarta Pusat. Sebelumnya, Sesa (singkatan dari Sehat Secara Alami) sudah dikenal sebagai situs belanja daring khusus produk organik sejak November 2019.
"Sesa kami buat healthy enthusiat agar orang-orang yang mau hidup sehat ada rumahnya. Kami ingin mengajak semakin banyak orang hidup sehat, inilah awal mulanya bahwa rumah sehat harus ada di mana-mana. Saya berharap dengan adanya Sesa hidup sehat jadi mudah," jelas Lucky Chan selaku Father of Sesa dalam konferensi pers, Jumat, 10 November 2023.
Sesa menghadirkan lebih dari 400 produk organik dan natural dari seluruh dunia yang telah melewati serangkaian sertifikasi yang ketat, termasuk ketentuan non-GMO (tidak ada rekayasa genetik), bebas pestisida, bebas formalin, dan bebas pengawet.
(dari kiri) Lucky Chan - Father of Sesa, Lady Lucky Chan - Mother of Sesa, Sanny Hartono - CEO Sesa, dan Jack Operational Manager Sesa Organic Market dalam konferensi pers di SCBD, Jakarta Pusat, Jumat, 10 November 2023. Foto: CANTIKA/Silvy Riana Putri
Selain menjadi tempat belanja one-stop-shopping produk organik, SESA juga merupakan hangout place untuk kalangan penikmat organik. Lebih dari 300 hidangan kreasi SESA seperti cokelat, muffin, roti, es krim, dan masih banyak pilihan lain. Setiap makanan dan minuman telah melewati proses kurasi dari para konsultan kesehatan atau wellness consultants untuk memastikan standar gizi yang disesuaikan dengan kebutuhan setiap individu yang unik.
Untuk memperkuat komitmennya dalam membantu masyarakat menjalani gaya hidup sehat, Sesa juga menghadirkan 11 wellness consultants yang siap membantu setiap individu dalam memperkaya pengetahuan tentang gaya hidup organik, sekaligus memberikan solusi yang sesuai dengan kebutuhan masing-masing individu.
Area buah di Sesa Organic Market. Foto: CANTIKA/Silvy Riana Putri
Demi menciptakan pengalaman berbelanja yang belum pernah dirasakan sebelumnya bagi pelanggan, setiap minggu Sesa juga akan menghadirkan store activation yang seru dengan konsep kesehatan.
“Tidak hanya menyediakan produk organik, Sesa juga menciptakan lingkungan yang nyaman dan ramah untuk berbagi, belajar, dan menikmati hidup organik. Untuk itu, mari berkunjung ke SESA, tempat dimana hidup sehat menjadi lebih nyata untuk dijalani!” ajak Lucky Chan.
Tata Letak Lapang dan Interior Bernuansa Alam
Begitu masuk di Sesa, tata letak Sesa yang diklaim sebagai organic market terbesar terasa lapang sehingga memudahkan untuk menjelajahi produk organik yang dicari. Ada beberapa area sesuai jenis produk di Sesa termasuk area suplemen, bubuk protein, vitamin, hingga madu. Berdekatan dengan area itu terdapat etalase yang menjajakan aneka makanan ringan termasuk choux, cokelat, kue kering, es krim, dan roti. Ada pula area produk alat memasak hingga blender smoothies.
Selain itu ada area yang menyuguhkan aneka bumbu dan rempah dari dalam maupun luar negeri. Berdekatan dengan area itu terdapat aneka produk telur ayam, boga bahari, hingga daging. Sedikit bergeser terdapat aneka buah dan sayur. Ada pula area keripik dan camilan lainnya.
Tampilan area daging di Sesa Organic Market di SCBD Lot.8, Jakarta, Jumat, 10 November 2023. Foto: CANTIKA/Silvy Riana Putri
Menurut Sanny Hartono, sejumlah produk seperti buah dan sayur diambil dari perkebunan sendiri di daerah Puncak, Jawa Barat. "Lokasinya di bukit paling atas, daerah itu daerah organik. Jadi, sumber airnya organik dan tanahnya juga organik yang kaya mineral, mengandung organisme," jelasnya.
Tampilan area bumbu dan rempah di Sesa Organic Market di SCBD Lot.8, Jakarta, Jumat, 10 November 2023. Foto: CANTIKA/Silvy Riana Putri
"Ada juga dari pemasok lain seperti dari Australia, Eropa, Amerika, dan dari lokal tentunya," tambahnya.
Dilihat dari segi interior, Sesa menawarkan nuansa warm alias hangat dan nuansa alam. Rak-rak tempat display produk terbuat dari kayu berwarna coklat muda yang dilengkapi petunjuk gambar dan tulisan yang mendeksripsikan kategori produk. Adapula dekorasi tanaman hijau merambat di bagian atas rak. Selain itu, di sekitar area roti dan camilan terdapat dekorasi origami burung warna-warni seperti merah, oranye, hijau, dan biru yang digantung di bagian atas beserta tumbuhan hijau.
Pilihan Editor: Alasan Penting Mencuci Sayur dan Buah Segar sebelum Dikonsumsi
Halo Sahabat Cantika, Yuk Update Informasi dan Inspirasi Perempuan di Telegram Cantika