5 Fakta Menarik Welcome To Samdalri

foto-reporter

Reporter

foto-reporter

Editor

Silvy Riana Putri

google-image
Ji Chang Wook, Shin Hae Sun dalam drama Welcome to Samdal-ri. Foto: Instagram/@jtbcdrama

Ji Chang Wook, Shin Hae Sun dalam drama Welcome to Samdal-ri. Foto: Instagram/@jtbcdrama

IKLAN

CANTIKA.COM, Jakarta - Awal Desember ini, pencinta drama korea alias drakor kembali disuguhi pilihan drama menarik lainnya setelah beberapa drama memikat sebelumnya seperti Castaway Diva, My Demon, The Story of Park’s Marriage Contract, dan Perfect Marriage Revenge. Yang terbaru drama Welcome to Samdalri. Drama yang dibintangi Ji Chang Wook dan Shin Hye Sun ini tayang perdana pada Sabtu kemarin, 2 Desember 2023. Untuk kamu yang ingin menonton drama baru JTBC ini, berikut lima fakta menarik Welcome to Samdalri yang perlu diketahui.

1. Sinopsis Welcome To Samdalri

Welcome To Samdalri adalah drama romantis-healing berlatar tempat di Pulau Jeju yang mengisahkan dua sahabat kecil, yaitu Jo Yong Pil (yang diperankan oleh Ji Chang Wook) dan Jo Sam Dal (Shin Hye Sun). Jo Yong Pil bekerja sebagai peramal cuaca yang dikenal sebagai sosok keras kepala karena semangat dan idealismenya untuk menyampaikan cuaca dengan benar.

Sedangkan Jo Sam Dal pindah ke Seoul dan berhasil menjadi fotografer fashion yang sukses dengan nama Jo Eun Hye. Namun, karena suatu hal, karier Sam Dal jatuh. Dia pun memlih kembali ke Pulau Jeju. Di sana ah Yong Pil dan Sam Dal kembali bertemu dan romansa mulai tumbuh di antara mereka.

2. Alasan Shin Hye Sun Terpikat Welcome To Samdalri

Dalam konferensi pers Welcome to Samdalri, Shin Hye Sun berbagi cerita mengapa dia mau mengambil proyek drama ini. Cerita yang menghangatkan hati menjadi daya pikatnya.

“Ketika aku menerima skrip drama ini, aku sedang lelah secara mental. Aku membaca skripnya dengan santai tapi aku merasa hatiku menghangat sembari membacanya,” ujar perempuan 34 tahun ini.

Hye Sun melanjutkan, “Aku bahkan merefleksikan diriku dan gambaran anak muda yang berusaha menemukan kepercayaan dirinya selaras denganku.”

Dia juga berkomentar soal lawan mainya. Di mata Hye Sun, Chang Wook adalah aktor yang bisa  menyampaikan segalanya melalui sorot mata saja.

“Berkat Ji Chang Wook berperan sebagai Yong Pil, aku merasa Sam Dal tidak bisa hidup tanpa Yong Pil. Dia telah menciptakan banyak adegan menyenangkan secara tidak terduga dan aku mengandalkannya selama syuting,” ujar Hye Sun.

3. Pemeran Lainnya

Selain Shin Hye Sun dan Ji Chang Wook, kita juga melihat akting keren dari pemain lainnya yang turut membantu jalan utama cerita Welcome to Samdalri. Mereka adalah Kim Mi Kyung (Ko Mi Ja), Seo Hyun Chul (Jo Pan Sik), Shin Dong Mi (Jo Jin Dal), Yu Oh Seong (Jo Sang Tae), dan mantan anggota I.O.I dan Gugudan, Kang Mina yang nantinya berperan sebagai Jo Hee Dal, adik Jo Sam Dal.

4. Original Soundtrack oleh DK Seventeen

Khusus bagi Carat (penggemar Seventeen), kamu dapat menikmati drama ini sembari mendengar suara DK Seventeen yang didapuk sebagai pengisi original soundtrack (OST) pertama dari Welcome to Samdalri. Lagu berjudul Short Hair menceritakan kenangan seorang pria tentang perempuan rambut pendek. Di lagu ini, kamu dapat mendengar suara DK yang lembut berpadu dengan alunan musik yang tenang dan menyenangkan.

5. Tayang Setiap Sabtu dan Minggu

Drama yang disutradarai Cha Young Hoon ini tayang setiap Sabtu dan Minggu jam 22:30 KST atau 20:30 WIB. Welcome To Samdalri menggantikan drama Strong Girl Nam Soon yang telah usai. Drama yang meraih rating 5,19 menurut Nielsen Korea ini nantinya akan menghibur kamu sebanyak 16 episode hingga Januari 2024 mendatang.

Pilihan Editor: 5 Fakta Drama Korea The Story of Park's Marriage Contract

ANNISA YASMIN | ASIANWIKI | KBIZOOM

Halo Sahabat Cantika, Yuk Update Informasi dan Inspirasi Perempuan di Telegram Cantika

Iklan

Berita Terkait

Rekomendasi Artikel

"Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini."