Debut Film Action, Niken Anjani: Ditarik dari Comfort Zone Bikin Aku Makin Cinta Seni Peran

foto-reporter

Reporter

foto-reporter

Editor

Ecka Pramita

google-image
Niken Anjani berperan sebagai Gita di film 13 Bom di Jakarta/Foto: Doc. Publicist

Niken Anjani berperan sebagai Gita di film 13 Bom di Jakarta/Foto: Doc. Publicist

IKLAN

CANTIKA.COM, Jakarta - Tahun 2023 akan ditutup oleh film layar lebar karya Angga Dwimas Sasongko, yaitu 13 Bom di Jakarta yang bakal tayang pada 28 Desember di seluruh bioskop Indonesia. Deretan aktor papan atas hadir untuk menjalankan alur cerita yang ditulis Angga bersama M. Irfan Ramli.

Beberapa aktor antaranya adalah Rio Dewanto, Chicco Kurniawan, Ganindra Bimo, Rukman Rosadi, Ardhito Pramono, Lutesha, Putri Ayudya, dan Niken Anjani.

Berbagai pengalaman baru dipelajari dan dijalani aktor selama proses produksi 13 Bom di Jakarta, seperti halnya bagi Niken Anjani. Kemunculannya sebagai tokoh Gita di film ini ditetapkan sebagai debut Niken bermain di film action, setelah selama ini kerap memainkan karakter yang feminin dan lemah lembut.

"Perdana main film action itu merupakan suatu keistimewaaan buat aku, bisa dibilang 'ditarik keluar' dari comfort zone yang bikin aku semakin jatuh cinta dengan seni peran," ucap Niken pada acara penayangan perdana film 13 Bom di Jakarta, 21 Desember kemarin.

Sebelum terjun ke dalam proses produksi, Niken Anjani fokus mempersiapkan staminanya dengan melakukan gym di tengah kesibukan aktivitasnya. Ia juga mengatakan workshop yang disediakan tim produksi sangat membantu Niken untuk menguasai keahlian baru seperti komputer dan senjata api.

Pada film 13 Bom di Jakarta, Niken berperan sebagai Gita, yaitu anggota Badan Kontra Terorisme Indonesia atau biasa disebut ICTA. Untuk melawan ancaman bom yang melekat di ibu kota, bersama anggota ICTA lainnya, Gita bekerja sama untuk memecahkan teka-teki dan melakukan perlawanan.

Selama bermain di film ini, Niken mengaku antusias sekaligus berdebar. "Deg-degan, tegang, tapi challenging juga dan excited at the same time," komentarnya. Meskipun begitu, Niken merasa ketagihan dan berniat mengambil peran di film action lain ke depannya karena ia mempelajari banyak keahlian baru.

Pilihan Editor: Me Time Sederhana ala Niken Anjani, saat Berada di Lokasi Syuting

ANNISA YASMIN

Halo Sahabat Cantika, Yuk Update Informasi dan Inspirasi Perempuan di Telegram Cantika

Iklan

Berita Terkait

Rekomendasi Artikel

"Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini."