Rekomendasi Kebun Binatang untuk Libur Tahun Baru, Ada yang di Jakarta, Tangerang, Bogor, dan Bandung

foto-reporter

Reporter

foto-reporter

Editor

Silvy Riana Putri

google-image
Seekor Giant Panda (Ailuropoda melanoleuca) bernama Cai Tao memakan wortel saat perayaan ulang tahun di Istana Panda, Taman Safari Indonesia, Cisarua, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Sabtu 5 Agustus 2023. TSI menggelar perayaan ulang tahun Giant Panda Cai Tao ke-13 yang merupakan Giant Panda hasil diplomasi antara pemerintah Tiongkok dengan Indonesia untuk dipelihara dan dikembangbiakkan sejak tahun 2017. ANTARA FOTO/Arif Firmansyah

Seekor Giant Panda (Ailuropoda melanoleuca) bernama Cai Tao memakan wortel saat perayaan ulang tahun di Istana Panda, Taman Safari Indonesia, Cisarua, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Sabtu 5 Agustus 2023. TSI menggelar perayaan ulang tahun Giant Panda Cai Tao ke-13 yang merupakan Giant Panda hasil diplomasi antara pemerintah Tiongkok dengan Indonesia untuk dipelihara dan dikembangbiakkan sejak tahun 2017. ANTARA FOTO/Arif Firmansyah

IKLAN

CANTIKA.COM, Jakarta - Salah satu destinasi favorit keluarga Indonesia dalam mengisi libur akhir tahun adalah kebun binatang. Selain menikmati kegiatan di tengah alam yang menyegarkan untuk melepas penat, juga bisa menjadi pengalaman menyenangkan untuk anak-anak melihat hewan lebih dekat. Nah bagi Anda yang tengah menyusun rencana ke kebun binatang yang mana, berikut rekomendasi tempatnya di Jakarta, Tangerang, Bogor, dan Bandung.

1. Taman Margasatwa Ragunan

Dikutip dari ragunanzoo.jakarta.go.id, taman marga satwa seluas 147 hektare ini memiliki fasilitas hutan tropis yang kaya akan keanekaragaman hayati. Tercatat satwa yang menghuni Ragunan mencapai 2.009 ekor lebih yang terdiri atas mamalia, reptil, aves, dan pisces.

Kebun Binatang Ragunan juga menawarkan beberapa fasilitas rekreasi serta taman yang dapat dimanfaatkan pengunjung.

2. Jakarta Aquarium and Safari

Menjadi akuarium di dalam ruangan atau indoor terbesar di Indonesia membuat Jakarta Aqurium and Safari selalu dipadati pengunjung saat musim liburan.

Melansir atas jakartaaquariumsafari, pengunjung akan disuguhkan beberapa fasilitas menarik salah satunya adalah pengalaman underwater funtasy diving seolah berada di lautan lepas.

3. Taman Safari Indonesia Bogor

Terletak di Cisarua, Bogor wisata yang juga berfungsi sebagai tempat konservasi ini memiliki satwa sebanyak 3.000 ekor. Dikutip dari laman tamansafari, Bogor dinobatkan sebagai situs konservasi terbaik oleh Kementerian Kehutanan.

Di sana, pengunjung juga dapat edukasi satwa dan berkesempatan untuk bercengkrama langsung, melakukan outbound, serta menjelajahi satwa liar dengan didampingi pemandu taman.

4. Taman Buaya Tanjung Pasir

Dilansir dari ticmpu.id, Taman Buaya Tanjung Pasir, Tangerang Banten memiliki luas 5 hektare, taman ini berfungsi sebagai tempat penangkaran buaya sekaligus taman rekreasi. Adapun koleksi buaya di sini telah mencapai 500 ekor dengan rata-rata usia 40 tahun dan yang paling tua 70 tahun.

Tiket masuknya senilai Rp8.000 untuk orang dewasa, dan Rp4.000 untuk anak kecil.

5. Bandung Zoological Garden

Terletak di Kecamatan Coblong, Bandung, kebun binatang dengan wisata flora dan fauna ini terletak strategis dengan Institut Teknologi Bandung. Dikutip dari laman bandung-zoo, jumlah satwa di sini mencapai 1.600 ekor. Di sana, pengunjung juga dapat mengabadikan momen bersama karena pihak setempat menyediakan spot foto menarik.

6. Lembang Park & Zoo 

Dilansir dari laman klook, kebun binatang ini menjadi suatu hal yang wajib dikunjungi saat bertandang ke Kota Bandung. Meskipun baru dibuka pada 2019 lalu, Lembang Park & Zoo ini sangat populer karena satwa diletakkan pada tempat yang dibangun seperti taman. Terdapat danau buatan, fasilitas naik kuda, dan mengelilingi taman dengan sewa scooter.

7. Kebun Binatang Bandung

Dilansir dari zoomanjibandung, terdapat banyak satwa unik di Kebun Binatang Bandung. Di sana, pengunjung dapat melihat sugar glider, otters, chinchilla, fennec fox, hingga axolotl. Kebun Binatang Bandung juga memberikan fasilitas berupa mini zoo yakni sebuah hutan pinus dengan petualangan yang menyerupai film Jumanji serta fasilitas restoran.

Pilihan Editor: Bawa Anak ke Kebun Binatang, Kahiyang Ayu Bergaya Simpel Kasual

MELINDA KUSUMA NINGRUM

Halo Sahabat Cantika, Yuk Update Informasi dan Inspirasi Perempuan di Telegram Cantika

Iklan

Berita Terkait

Rekomendasi Artikel

"Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini."