CANTIKA.COM, Jakarta - Usai melaksanakan sederet prosesi pernikahan, akhirnya Pangeran Abdul Mateen dan Anisha Rosnah Isa Kalebic atau Anisha Rosnah sampai pada tahap resepsi pada Ahad, 14 Januari 2024.
Pada momen perjamuan kerajaan tersebut Anisha tampil anggun berbalut gaun pengantin dengan model A-line, kerahnya sampai ke atas sementara bagian bawah berlayer ke belakang. Perempuan kelahiran 14 November 1993 ini memakai turban yang dihiasi headpiece berupa mahkota perak dan veil berbahan tile.
Selain itu, masih terdapat beberapa aksesori tambahan lain seperti necklace dan buket bunga warna senada. Sementara untuk riasan wajahnya, Anisha tampil dengan makeup natural dengan pemulas bibir warna nude yang hangat.
Penampilan Pangeran Brunei Darussalam, Abdul Mateen dan Dayang Anisha Rosnah dalam acara pesta resepsi pernikahan setelah resmi menjadi sepasang suami istri, Ahad, 14 Januari 2024. Pernikahan Pangeran Mateen disebut-sebut sebagai Hari Patah Hati se-ASEAN oleh para penggemarnya. Instagram/@Tmski
Sehari sebelum akad nikah, Pangeran Abdul Mateen dan Anisha Rosnah menjalani upacara Berbedak Mandi. Upacara yang dikenal juga dengan Berbedak Pengantin Diraja itu diadakan di Balai Singgahsana Indera Buana, Istana Nurul Iman, Bandar Seri Begawan pada Rabu malam, 10 Januari 2024. Berbedak Pengantin Diraja merupakan tradisi pernikahan di Brunei warisan leluhur sejak berabad-abad lalu.
Di momen itu, keduanya memakai baju serbamerah. Khusus untuk Anisha, dia tampil memesona mengenakan baju kurung dipadu dengan rok panjang model putri duyung.
Anisha Rosnah. Foto: Instagram
Kemudian sejoli ini menjalani prosesi yang bernama Majlis Istiadat Akad Nikah Pengantin Diraja sukses berlangsung di Bandar Seri Begawan di masjid berkubah emas, Masjid Sultan Omar Ali Saifuddien yang berlokasi di Ibu Kota Brunei Darussalam, Bandar Seri Begawan.
Akad nikah disiarkan langsung dari Brunei lewat kanal YouTube RTB News dan berbagai media setempat. Rombongan kerajaan menghadiri tempat akad nikah. Putra keempat sekaligus anak ke-10 Raja Brunei Darussalam, Sultan Hassanal Bolkiah tersebut tampak tenang dan tegas dalam balutan busana adat serba putih berbahan satin dengan motif biru. Lengkap dengan penutup kepala dan sarung yang serasi.
Pangeran Mateen duduk di depan penghulu. Sebelum dimulai, rangkaian ceramah pernikahan pun berlangsung. Sementara itu, Dayang Anisha Rosnah tak terlihat dalam prosesi akad nikah tersebut.
Acara inti dari royal wedding Pangeran Mateen berlangsung lancar dengan ijab kabul sesuai ajaran Islam. Pangeran Abdul Mateen mengucap kalimat ijab dan kabul sekali dalam satu hembusan napas. "Saya terima nikahnya, Dayang Anisha Rosnah Binti Adam dengan maharnya 1000 ringgit tunai," ucap Pangeran Abdul Mateen.
Setelah itu, meriam pun diledakkan menandai suksesnya akad nikah Pangeran Mateen dan Anisha Rosnah. Usai penandatanganan dokumen-dokumen pernikahan kerajaan, prosesi ditutup dengan pembacaan Doa Selamat.
Pilihan Editor: Pesona Anisha Rosnah dalam Balutan Baju Kurung Merah di Upacara Berbedak Mandi
RTB NEWS | BORNEO BULLETIN | HELLO MAGAZINE | INTAN SETIAWANTY | SILVY RIANA PUTRI
Halo Sahabat Cantika, Yuk Update Informasi dan Inspirasi Perempuan di Telegram Cantika