Oleh-Oleh Khas Pati yang Menggugah Selera, dari Tape Gembong hingga Carang Madu

foto-reporter

Reporter

foto-reporter

Editor

Ecka Pramita

google-image
Tape gembong. Dok. Sumeks.co

Tape gembong. Dok. Sumeks.co

IKLAN

5. Lepet Jagung

Lepet jagung. Fok. shutterstock.com.

Sesuai dengan namanya, makanan ini terbuat dari jagung sebagai bahan utamanya. Jagung tersebut dihaluskan kemudian dicampur dengan beberapa bahan lainnya. Rasanya yang manis sangat cocok dihidangkan dengan teh. 

6. Kelapa Kopyor

Kelapa kopyor. Dok. Lazada

Kelapa kopyor adalah makanan khas Pati yang terbuat dari kelapa biasa namun mengalami kelainan saat pertumbuhannya. Buah kopyor sangat cocok dinikmati ketika cuaca panas karena cukup menyegarkan. Selain sebagai minuman, oleh-oleh khas Pati ini juga bisa digunakan sebagai bahan kue kering atau basah.

7. Carang Madu

Sarang Madu khas Pati (Instagram/@jastip_byesa)

Di daerah Pati, salah satu camilan tradisional yang banyak tersaji adalah carang madu yang gurih dan renyah. Cita rasanya yang manis membuat makanan satu ini banyak disukai anak-anak. Camilan ini terbuat dari tepung ketan yang dicampur dengan rempah dan santan kemudian digoreng. Kemudian di bagian atasnya diberi gula merah sebagai rasa manisnya. 

8. Telur Lurik

Telur lurik. Makanan khas Kabupaten Pati. (Instagram.com/@telurasaplurik)

Oleh-oleh khas Pati yang satu ini sayang bila dilewatkan karena tampilannya yang cukup unik. Makanan ini sebenarnya adalah telur asin, namun yang membuatnya menarik adalah tampilannya yang lurik atau seperti batik. Jadi, akan sangat cocok diberikan sebagai buah tangan. 

9. Kerupuk Ampo

Kerupuk Ampo. Dok. superadventure.co.id

Oleh-oleh khas Pati yang cukup unik adalah kerupuk ampo. Bahan yang digunakan juga tak biasa, yaitu dari tanah liat yang diserut, namun masih bisa dikonsumsi. Adapun proses pembuatan, juga masih tradisional sehingga terbilang sebagai camilan langka

Pilihan Editor: Berikut Oleh-oleh Khas Probolinggo, Ada Keripik Jahe hingga Rengginang Ikan Tenggiri

AWALIA RAMADHANI | VIBIA AGARTA FEBRIATI | ISTIQOMATUL HAYATI 

Halo Sahabat Cantika, Yuk Update Informasi dan Inspirasi Perempuan di Telegram Cantika

Halaman

Iklan

Berita Terkait

Rekomendasi Artikel

"Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini."